» » Miky Wenur Narasumber Sosialisasi Perda RPJMD Kota Tomohon 2021-2026

 

Tomohon, RMC - Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) merupakan penjabaran visi, misi, dan program Walikota yang memuat tujuan, sasaran dan strategi, arah kebijakan, pembangunan Daerah dan keuangan Daerah, serta program PD dan lintas PD yang disertai dengan kerangka pendanaan bersifat indikatif untuk jangka waktu 5 (lima) tahun yang disusun dengan berpedoman pada RPJPD dan RPJMN

Untuk itu Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon menggelar sosialisasi Perda Nomor 4 Tahun 2021 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Tomohon Tahun 2021-2026 di Kelurahan Pinaras. Rabu (31/8/22).

Kegiatan ini dibuka oleh sekretaris DPRD yang diwakili oleh Kabag Umum Carolin Magowal, S.Sos dengan narasumber Angota DPRD Miky JL Wenur, MAP dari Fraksi Partai Golkar dan Pamerintah Kota Tomohon yaitu Badan Perencanaan dan Penelitian, Pengembangan Pembangunan Daerah

Mengawali sosialisasi Wenur menjelaskan bagaimana sebuah perda ini bisa lahir berdasarkan peratutan perundang-undanga "Perda Merupakan produk hukum daerah yang dibuat bersama antara eksekutif dan DPRD sehingga harus disosialisasikan agar di ketahui masyarakat untuk dilaksanakan dan diawasi bersama"

"Perda RPJMD dimaksudkan sebagai pedoman pembangunan Daerah bagi seluruh pemangku kepentingan dalam mewujudkan cita-cita masyarakat sesuai dengan visi, misi, dan program pembangunan sehingga seluruh upaya yang dilakukan oleh pelaku pembangunan bersifat sinergis, kolaboratif, koordinatif, dan integratif." Ujar Wenur

"Sementara Tujuan dibuatnya perda ini 1.Untuk menerjemahkan visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota ke dalam tujuan dan sasaran pembangunan Daerah tahun 2021 - 2026, dengan berpedoman pada RPJPD tahun 2005 - 2025; 2.menjadi pedoman bagi seluruh PD dalam menyusun RKPD, Renstra PD, dan Renja PD dalam periode 2021 - 2026; 3.menetapkan berbagai program prioritas yang disertai dengan indikasi pagu anggaran dan target indikator kinerja yang akan dilaksanakan: 4. menetapkan indikator kinerja PD dan indikator kinerja Walikota dan Wakil Walikota sebagai dasar penilaian keberhasilan Pemerintah Daerah periode 2021 - 2026." Urai Ketua Partai Golkar Kota Tomohon

"Dengan disahkan RPJMD ini pemerintah kota tidak bisa sebarang mebuat program kalau tidak dimuat dalam RPJMD, DPRD tidak akan pernah menyetujui karena RPJMD adalah dokumen perencanaan yang sifatnya mengikat" tutup Ketua DPRD 2014-2019 ini 

Sementara itu Narasumber dari Bapelitbangda Kota Tomohon memaparkan program unggulan CSWL yang terdapat dalam RPJMD yakni;
1. Pelayanan Prima kepada masyarakat dari lahir sampai meninggal
2. Penyediaan akses air bersih kepada masyarakat secara merata
3. Penyediaan rumah sederhana layak huni 
4. Penataan pasar Tomohon menjadi pasar tradisional modern
5. Peningkatan insentif bagi perangkat dan ASN 
6. Pemberian Insentif bagi rohaniawan
7. Peningkatan pelayanan sarana dan prasarana Kesehatan
8. Bantuan sosial bagi lansia
9. Peningkatan santunan duku
10.Memberikan beasiswa bagi siswa dan tenaga pendidik
11.Penyediaan sarana kesenian dan olahraga di setiap kecamatan
12.Membuka akses ekonomi dan pariwisata meliputi Kayawu-Koha-Agotey sebagai penyangga KEK Likupang, mengingat Tomohon merupakan daerah terdekat ibukota provinsi
13.Pembuatan Taman Bunga kota Tomohon
14.Pembuatan Wisata Air Panas Lahendong
15.Pembuatan Starting Point Wisata alam pegunungan
16.Melaksanakan eventevent pariwisata lokal, regional, nasional dan internasional
17.Pembangunan akses perkebunan dan pariwisata
18 Mekanisasi alat pertanian, penyediaan bibit dan pupuk yang terjangkau bagi petani
19.Tomohon Smart City.
20.Sinergitas pemerintah dengan provinsi dan pusat untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan pelayanan masyarakat 
 
Sosialisasi diakhiri dengan tanya-jawab dengan peserta dengan kesimpulan masih adanya program unggulan yang belum dilaksanakan sehingga dalam penyusunan APBD 2023 dapat mengakomodir program tersebut. ...(Nal)

Redaksi Manado 2017 9/01/2022

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

1 komentar:

Anonim mengatakan...

First depositors can take a spin of their wheel and earn a lot as} $1400 in bonus money. When choosing an internet roulette 바카라사이트 web site, it is necessary to look out for a web site with a great catalog of roulette games and other on line casino games if potential. This is because of|as a result of} it's simpler to maintain your funds in a selected on line casino you belief and like.