Tomohon,RedaksiManado.Com~Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) kembali terjadi di Kota Tomohon. Kejadian yang terjadi pada Kamis (02/06/22) tengah malam di depan Resting Area ini menyebabkan seorang pengendara motor meninggal dunia.
Waka Polres Tomohon Kompol Ferdinand Runtu melalui kanit Resmob Bripka Bima Pusung, kepada media ini membenarkan kejadian lakalantas yang menyebabkan seseorang meninggal dunia.
Pusung menuturkan, setelah mendapat informasi kejadian, kami langsung bergerak cepat sebab informasi pelaku melarikan diri (tabrak lari) usai kejadian tabrakan di rest Area tersebut.
"Lakalantas yang terjadi antara Mobil tronton hino warna hijau dan sepeda motor yang dikendarai korban Rico Polii warga perum Cozy Watutumou Kecamatan Kalawat, namun usai kejadian sekitar pukul 23.15 wita itu, sang sopir langsung melarikan diri kearah Tomohon Selatan. Kami lalu mengejarnya dan menemukan pelaku JT alias Jemmy warga Desa Rambunan Kecamatan Sonder di jln mandey kelurahan Lansot, serta langsung.mengamankanya bersama barang bukti mobil tronton warna hijau,"Ujar Pusung.
Lanjutnya, bersama Wakapolres kami melakukan pengecekan terhadap mobil tersebut, dan benar saja di roda kanan depan serta roda kanan belakang adalah bagian yang mengena terhadap pengendara sepeda Motor.
Wakapolres Tomohon Ferdinand Runtu, mengatakan, terduga pelaku telah mengakui bahwa dirinyalah yang menabrak korban pada kecelakaan di Resting Area Tomohon itu . Saat ini pelaku sudah diamankan di Mapolres Tomohon.
Terpisah, Kapolres Tomohon AKBP Arian Primadanu Colibrito SIK MH membenarkan kejadian itu. “Korban pengendara roda dua, jenis Honda Beat DB 3961 JL, lelaki bernama Rico Yusua Polii (27), warga Desa Watutumou, Kabupaten Minahasa Utara,” beber Arian.
“Korban dilarikan di RSU Bethesda Tomohon, tapi sudah dinyatakan meninggal dunia oleh pihak medis,” pungkasnya.
Sampai berita ini diterbitkan, pihak berwajib masih melakukan pengembangan terkait kronologi kecelakaan yang menyebabkan pengendara motor tersebut meregang nyawa.**(EL)
Home
»
Hukrim Tomohon
» Tim RESMOB Tomohon Tangkap Sopir Tronton Pelaku Tabrak Lari di Rest Area, Korban Meninggal Dunia
Kategori: Hukrim Tomohon
Penulis: EL
RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
FansPage
kunjungan 30 hari terakhir
Entri yang Diunggulkan
Popular Posts
-
Jakarta . Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menyatakan bahwa dirinya memerintahkan Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen. Po...
-
Minsel, RedaksiManado || Kampanye terakhir Pasangan Calon kepala daerah AGK-Deren yang terjadwal di Kecamatan Amurang, Kabupaten Minahasa ...
-
TOMOHON, RMC - Pemerintah Kota Tomohon dibawah pimpinan Walikota Caroll Senduk, terus berulah dengan melakukan pelanggaran peraturan perund...
-
RedaksiManado.Com - Pemerintah akan menerapkan tatanan normal baru bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai 5 Juni 2020. Menteri Pendayagun...
-
RedaksiManado.Com~Tim Buru Sergap (Buser) Polres Tomohon, dipimpin Kasat Reskrim Polres Tomohon AKP Angga Maulana, S.I.K., S.H., M.H dan Kan...
-
Jakarta - Forbes setiap tahunya telah merilis 50 daftar orang terkaya di Indonesia. Dalam daftar terbaru tahun 2022, nilai kekayaan konglome...
-
SULUT, RedaksiManado.Com -- Drum band di Indonesia sebetulnya sudah banyak sekali penggemarnya namun dalam sejarah berdirinya, organisas...
-
S ITARO , RedaksiManado.Com -- Peringatan Hari Guru untuk Kabupaten Sitaro tahun ini, diputuskan di Pulau Tagulandang. Nah, untuk mens...
-
Jakarta,RedaksiManado.Com ~Untuk kesekian kalinya Prajurit TNI kembali mengharumkan nama Indonesia dimata dunia,ini terbukti dengan kemba...
Arsip Blog
- ► 2017 (5717)
- ► 2018 (3209)
- ► 2019 (2015)
- ► 2020 (1630)
- ► 2021 (365)
- ▼ 2022 (469)
- ► 2023 (149)
Recent Comments
Kategori
- Advertorial
- Agama
- Baku Kanal
- Bawaslu Tomohon
- berita utama
- Bitung
- Bolmong Raya
- Bupati Minahasa
- Hiburan
- hukrim
- Hukrim Tomohon
- iklan
- Internasional
- International
- Kesehatan
- Kota Manado
- KPU
- KPU Tomohon
- Kuliner
- Legislatif
- legislatif tomohon
- Minahasa
- Minahasa raya
- minsel
- Minut
- Mitra
- Nusa Utara
- Nusantara
- Olahraga
- Pariwisata
- pen
- Pendidikan
- Peristiwa
- Persatuan Wartawan Indonesia
- Pilkada
- pilkada politikpemerintahan
- Pilkada Tomohon
- Politik Pemerintahan
- politikpemerintahan
- Polri
- Profil
- Provinsi Sulut
- raya
- ROR RD
- Sangihe
- Sulawesi Utara
- tech
- Tokoh
- Tokoh Peduli Pers
- Tomohon
- tomohon Minahasa
- Wakil Bupati Minahasa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar