Redaksi Manado,- Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Minahasa, Anjangsana ke Panti Asuhan "Dorkas", di kelurahan Liningaan Kecamatan Tondano Timur Senin (11/04/2022).
Dikesempatan tersebut, Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa SIK dan ketua Bayangkari Cabang Minahasa Ny Melda Tommy Bambang Souissa menyerahkan sembako, didalamnya berupa 2 Karung Beras Uk. 50 Kg, 7 Baki Telur, 6 Dos Super Mi,10 Kg Gula Pasir, 2 Dos Susu Ultra, 20 Sariwangi Kotak, 1 Pack Pepsodent, 1 Pack Sikat Gigi, 6 Pack Sabun Daia, 6 Pack Liguid Jeruk Nipis serta 3 Kaleng Good Family.
"Maksud dilaksanakannya kegiatan saat ini sebagai bentuk tanggung jawab moril sebagai institusi maupun pribadi dan diharapkan kehidupan dalam panti asuhan tetap menunjukan kekeluargaan," kata Kapolres Tommy Souissa dalam sambutannya.
Selain itu, tambah Kapolres, dirinya berharap adik - adik panti asuhan dapat menggantungkan cita - cita yang tinggi.
"Selaku Kapolres Minahasa, menyampaikan bahwa dalam proses rekrutmen personil POLRI juga memberikan kesempatan yang sama kepada semua warga negara dan tidak terkecuali anak - anak yang berada di panti asuhan Dorkas," ungkap Kapolres.
Sementara itu, Ketua Bhayangkari Cabang Minahasa Ny Melda Tommy Bambang Souissa, memberikan apresiasi terhadap Panti Asuhan Dorkas yang sudah selama 88 tahun berdiri dan tetap perhatian melakukan pengasuhan bagi anak - anak.
"Bhayangkari Cabang Minahasa mengimbau agar para anak penghuni panti tetap memiliki "mimpi" untuk menggapai cita - cita dan jangan pernah putus asa," imbuh Ketua Bhayangkari.
Disisi lain, Pdt Vivin Rantung M.Th, selaku pengelola Panti Asuhan Dorkas mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Minahasa bersama Ibu dan jajaran atas perhatian.
“Tidak ada yang bisa kami balas atas bantuan dari Kapolres bersama Ibu. Namun Doa kami akan menyertai kerja pengabdian Kapolres dan Ibu, bersama jajaran yang ada," ujar Pdt Vivin.
Tampak hadir, Waka Polres Kompol Yindar Sapangallo, S.Sos, Kabang Sumda Kompol Sammy Pandelaki, Kabang Ren Kompol Lexi Rantumbanua, Kabag Log AKP Polce Moningkey, Kasat Binmas AKP Alex Karundeng, Kasat Intelkam AKP Destam Dumat, Kasi Humas IPTU Johan Rantung, Kapolsek Tondano Iptu James Rama, Kapolsek Toulimambot Iptu Joni Tiha, Kasi Propam Ipda A.Tatontos, Camat Tondano Timur Ibu Thelma Torar, Lurah Lininggan Meisye Agouw SP, Ketua Pengurus Panti Asuhan Dorkas Pdt Vivien Rantung, M.Th, Pengurus Bhayangkari Cabang Minahasa, anak-anak panti sebanyak 30 orang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar