TOMOHON, RMC - Kisruh yang terjadi di Rumah Sakit Umum (RSUB) GMIM Bethesda antara pegawai dan Pihak Yayasan Medika GMIM (YMG) seakan api dalam sekam yang belum tahu kapan padamnya, Persoalan terus terjadi akibat dari keputusan Kontroversi oleh pihak YMG menganti direksi Lama mulai menjalar.
Persoalan terbaru yang muncul adalah upak kerja sekitar 400an pegawai yang tetap bekerja dengan penuh semangat dan rasa kemanusian ditengah terjangan Covid 19, yang belum dibayarkan oleh Pihak YMG yang 'menguasai' Keuangan secara sepihak.
"Ya kami belum menerima gaji Untuk Bulan Februari 2022 yang biasanya kami terima tanggal 25 bulan berjalan artinya sudah ada keterlambatan 18 hari" Ujar Seorang Mantri yang mengaku sudah bekerja sekitar 30 Tahun di RSU Bethesda, sasat diwawancarai selasa, (15/3) di RSU Bethesda
Pelayanan RSU GMIM Bethesda Terhambat, Dana Operasional di Korupsi Yayasan Medika?
Kejadian ini menunjukan ketidak-mampuan dan abai YMG yang dipimpin oleh Windy Lucas & Pdt Jhon Slat, Mth maupun direksi Baru dalam dr Yuanita Langi yang juga wakil sekretaris YMG dalam mengelola keuangan RSU Bethesda
"Selama saya bekerja baru sekarang kejadian seperti ini terjadi, tandanya mereka (YMG red) tidak mampu dan mengabaikan kami yang sudah mempertaruhkan segalanya termasuk nyawa kami disaat covid seperti saat ini" Lanjutnya
Penjelasan YMG lewat dr Yuanita Langi yang mengatakan uang RSU Bethesda yang tinggal 1 Milyar lebih sehingga tidak cukup untuk membayar gaji menuai pertanyaan dari pegawai.
BACA JUGA : Pakta Integritas : Upaya Pembodohan Yayasan Medika Kepada Karyawan RSU GMIM Bethesda
"Kemana uang TGR dari RSU Bethesda yang disetor dr Maryo Moningka ke rekening BNI YMG pada awal Januari 2022 sebesar Rp 478.137.217,- yang menurut yayasan cuma dititipkan sebagai bagian dari pembuktian TGR sudah diselesaikan, nanti diambil kalau sudah diperlukan" Ujar pegawai lainya dengan inisial Hk
"Selain Itu Kemana Uang Klaim BPJS reguler atau JKN di bulan Januari 2022 yang sesuai catatan RSU Bethesda sekitar 3 Milyar" lanjutnya
"Belum Lagi uang dari klain BPJS terkait penganti perawatan Pasien Covid 19 untuk tahun 2021 sejumlah 5,6 M yang sudah terverifikasi dan 3 M yang belum terverifikasi sejak awal Januari 2022, di kemanakan uang-uang tersebut sehingga pembayaran gaji terkatung-katung?" Urainya
"Kenapa harus mencari dana talangan, Jangan-jangan untuk menjalankan bunga 2% perbulan kepada oknum tertentu" tutupnya
Saat Di konfirmasi sekretaris YMG mengatakan" memang benar ada kekurangan dana 2m untuk pembayaran gaji dan untuk claim BPJS Covid 19 nanti mo dicek kel PLT direktur dan wartawan diminta menemui D"
Diketahui keterlambatan pembayaran gaji pegawai RSU Bethesda yang sudah berlangsung selama 18 Hari menyebabkan pengelola diwajibkan membayar sekitar 20% kepada pegawai berdasarkan Peraturan Pemerintah No 36 Tahun 2021 Tentang pengupahan. **(09)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar