» » Dirut PD Pasar Manado, Buka Rangkaian Kegiatan HAPSA PKB Getsemani Sakobar

 

Manado,RedaksiManado.com~Kegiatan lomba olahraga dalam rangka Hari Persatuan Pria Kaum Bapa Gmim(HAPSA) yang di selenggarakan oleh PKB Wilayah Manado Sario, dibuka oleh Walikota Manado Andrei Angouw dan Wakil Walikota dr Richard Sualang, melalui Direktur PD Pasar Manado Pnt. dr Roland Roeroe, bertempat di Getsemani Hall Sakobar, pada Jumat (04/06/21).

Pnt. Roland Roeroe saat membuka kegiatan, mengapresiasi kepada panitia yang dapat menghadirkan peserta dari lintas agama. Bukan hanya beragama Kristen walaupun tema kegiatan ini dalam rangka Hari Persatuan Kaum Bapa (Hapsa PKB) Sinode GMIM.

“kegiatan ini harus diapresiasi, karena menampilkan kerukunan umat beragama dengan menghadirkan peserta lomba dari lintas agama, namun juga karena kita baru saja memperingati Hari Lahirnya Pancasila dimana didalamnya ada kebhinekaan dalam persatuan dan kesatuan bangsa serta untuk memperkokoh kebersamaan dalam kepelbagaian,” ujar Pnt. Roland Roeroe yang juga merupakan Ketua PKB Wilayah Manado Sario dan GMIM Getsemani Sakobar.

Pnt. Roland Roeroe, menuturkan bahwa Kota Manado harus tampil majemuk, seperti pesan bapak Walikota Andrei Angouw
dan Wakil Walikota Richard Sualang yang kita banggakan. Tak hanya itu, sinergitas dengan Bapak Gubernur Olly Dondokambey, SE dan Wagub Drs. Steven Kandouw  harus terjalin, mengingat  kota Manado adalah gerbang pasifik serta menjadi tulang punggung perekonomian Sulut, dan harus mencerminkan kemajukan, Pluralis, kebersamaan dalam berbagai bidang termasuk didalamnya semangat dan sportivitas olahraga.

“Kegiatan olahraga seperti ini jangan dilihat kompetisinya, hadiahnya atau gengsinya seperti apa,  tapi marilah kita lihat di era pandemi Covid -19 wilayah Manado Sario, berani untuk membuat tampilan baru dengan membuat kegiatan lomba yang dimodifikasi agar tetap ikut protokol kesehatan,” ujar Roeroe.

RR sapaan akrabnya menambahkan, selain dari titik fokus kompetisi yang ada dalam lomba ini kami berharap panitia bersama-sama peserta mampu juga memaknai Pancasila, kebersamaan yang ada diantara kita akan memperkokoh persatuan bangsa sehingga bangsa ini boleh semakin berkembang bertumbuh ke arah bangsa yang maju.

Diketahui, lomba ini memperebutkan Piala Walikota Manado, serta untuk pertama kali dilaksanakan sejak dilantiknya Andrei Angouw dan Richard Sualang sebagai Walikota dan Wakil Walikota Manado. Olahraga yang diperlombakan adalah Catur, Bridge dan Tenis Meja dan hari ini adalah pertandingan olahraga catur dengan peserta sekitar seratus enam puluh orang, dengan sistem Liga Catur berkelanjutan, yakni per 16 Regu setiap Minggu agar terhindar dari kerumunan yg berlebihan.**(Abd)

EL 6/04/2021

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: