» » Respon Cepat, Tim Octopus Bantu Warga Desa Kapitu Terdampak Terjangan Ombak


Minsel, RedaksiManado.com - Gelombang
 Pasang setinggi hampir 4 meter yang terjadi di perairan teluk Amurang mengakibatkan banjir di sekitar beberapa kecamatan yang ada di amurang. Gelombang tersebut diakibatkan cuaca ekstrim yang melanda provinsi Sulawesi Utara sejak beberapa hari terakhir.


Desa Kapitu Kecamatan Amurang Barat tidak luput dari terjangan ombak setinggi 4 meter ini. Sejumlah rumah masyarakat di pesisir pantai kapitu ikut merasakan dampak terjangan ombak ini.


Melihat kejadian ini Komunitas Sosial yang baru di bentuk pada Minggu Lalu yakni Tim Octopus Desa Kapitu langsung mengambil tindakan cepat dengan melaksanakan giat bersih-bersih dirumah warga yang terdampak serta membuat tanggul penahan ombak sementara.


" Pertama kami sangat prihatin atas kejadian alam yang tidak hanya menimpa desa kami, namun sejumlah daerah di Provinsi Sulawesi Utara juga ikut merasakan dampak dari cuaca ekstrim ini. Kegiatan yang kami laksanakan pada pagi ini guna membantu pemerintah desa khususnya masyarakat yang rumahnya ikut terkena dampak terjangan ombak tadi malam," ujar Maykel Runtuwene salah satu anggota Tim Octopus, Senin (18/1/21).


Dari pantauan media ini seluruh anggota Tim Octopus yang ada turut ambil bagian dalam giat sosial membantu warga.


(MSev)


Seventh 1/18/2021

Penulis: Seventh

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: