Tomohon,RedaksiManado.com~Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, S.E.Ak., C.A., menghadiri dan membuka Sosialisasi Pemantauan Perkembangan Politik di Daerah di Home Stay, Kamis (03/12/20).
Dalam Sambutannya Walikota Tomohon mengatakan dalam rangka menjaga stabilitas keamanan, ketertiban dan kenyamanan kehidupan berbangsa dan bernegara khususnya di kota Tomohon, maka pemerintah daerah sebagai garda terdepan selalu melakukan pengawasan dan pemantauan terhadap perkembangan politik di kota Tomohon.
Sebagaimana Permendagri Nomor 61 tahun 2011 tentang pedoman pemantauan, pelaporan dan evaluasi perkembangan politik di daerah, maka pemerintah perlu melakukan pemantauan situasi politik secara tertib, koordinasi dan berkesinambungan sesuai dengan ketentuan.
“Dengan adanya Permendagri nomor 61 tahun 2011 ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan politik di daerah dan menciptakan stabilitas politik pemerintahan yang kondusif di kota Tomohon,” kata Eman.
Menyikapi perkembangan politik di kota Tomohon dan untuk melakukan deteksi dini dan cegah dini serta cipta kondisi yang kondusifnya dan damai maka Pemerintah Kota Tomohon melaksanakan Sosialisasi ini.
Turut hadir Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tomohon Ronni Lumowa, S.Sos., M.Si., dan para peserta Camat serta Lurah se- Kota Tomohon.
Tampil sebagai narasumber Ketua DPRD Kota Tomohon Djemmy Sundah, S.E., Dandim 1302 Minahasa Letkol. Andi Amino Sinaga, SIP., Kapolres Tomohon AKBP. Bambang Ashari Gatot, SIK., M.H., Kajari Tomohon Imanuel Richendryhot, S.H., M.H., dan Ketua KPU Tomohon Drs. Haryanto Lasut, MAP. (R37)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar