» » Reses di Desa Rumoong Bawah, PSR Janji Siap Perjuangkan Aspirasi Warga | RMC


Minsel, RedaksiManaso.com - Anggota 
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Dapil 1 Paulman S.Runtuwene,ST melaksanakan kegiatan Masa Reses  I tahun sidang 2020-2021 di desa Rumoong Bawah Kecamatan Amurang Barat. Minggu (6/12).


Kegiatan Reses yang dilaksanakan oleh PSR sapaan akrabnya, yang juga merupakan Wakil Ketua DPRD Minsel  dalam rangka mendengarkan  aspirasi warga masyarakat, khususnya desa Rumoong Bawah.


Dari pantauan media ini di lokasi Kegiatan Reses yang dilaksanakan di Kantor Desa Rumoong Bawah, tampak beberapa  masyarakat hadir dan menyampaikan aspirasi mereka agar dapat diperjuangkan oleh Paulman yang merupakan Putra Asli asal Desa Rumoong Bawah.


Menanggapi setiap aspirasi masyarakat PSR berjanji akan memperjuangkan , baik itu bidang infrastruktur, kesehatan maupun bidang lainnya.


" Saya berjanji akan memperjuangkan semaksimal mungkin untuk setiap aspirasi yang telah disampaikan masyarakat demi kemajuan desa Rumoong Bawah," ungkap Paulman


" Ada beberapa kegiatan akan terealisasi di akhir tahun 2020. Sedangkan untuk aspirasi lainnya saya akan berusaha tahun 2021 sudah terealisasi semua," tambahnya


Disisi lain PSR juga mengharapkan pemerintah desa untuk selalu menjalin sinergitas dengan masyarakat serta elemen penting lainnya, guna terciptanya pembangunan desa yang berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat khususnya desa Rumoong Bawah. (Seventh)




Seventh 12/06/2020

Penulis: Seventh

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: