» » Pemkot Tomohon Evaluasi Kinerja Nakon

Tomohon,RedaksiManado.Com~Tingkatkan kinerja dari Tenaga Kontrak (nakon), Pemerintah kota Tomohon menggelar Pembekalan dan Evaluasi bagi nakon yang ada di Pemerintah Kota Tomohon tahun 2020, bertempat di Ruang Rapat Lt. 3 Sekretariat Daerah Kota Tomohon, Rabu 15/07/20

Walikota Tomohon Jimmy F. Eman, SE.Ak, CA yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Tomohon Drs. O.D.S Mandagi mengatakan, pembekalan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dari masing-masing Tenaga Kontrak dalam setiap pelaksanaan tugas kerja di masing-masing perangkat daerah, meningkatkan motivasi dan produktifitas kerja serta menciptakan hubungan interaksi yang baik di lingkungan kerja

"Tenaga kontrak dapat melaksanakan tugas dengan baik, menjaga prilaku kerja yakni disiplin, komitmen, kerjasama, kepatuhan, dan hubungan sosial, maupun dari aspek kinerja yang diukur atas pencapaian target serta inovasi dan prestasi dalam tugas,"ujar Mandagi.

Seperti diketahui Pemerintah Kota Tomohon telah melakukan penilaian terhadap tenaga kontrak dimana penilaiannya telah dilakukan berdasarkan aspek integritas dan aspek kinerja.**(Abd3606)

EL 7/15/2020

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: