» » Danrem 131/Santiago Buka Latihan Geladi Posko-1 Kodim 1302/Minahasa

Minahasa,RedaksiManado.Com~Komandan Korem 131/Stg Brigadir Jendral TNI Prince Meyer Putong SH, membuka secara resmi Latihan Geladi Posko di Kodim 1302/Minahasa TA. 2020, yang digelar di Makodim 1302/Minahasa, Jln.Manguni, Kelurahan Sasaran, Kabupaten Minahasa, pada Selasa 07/07/2020.

Komandan Korem 131/Stg dalam sambutan, mengucap syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas limpahan kasih dan karuniaNya, sehingga pada hari ini dapat melaksanakan Pembukaan Latihan Posko-I Kodim 1302/Minahasa Tahun Anggaran 2020 dalam suasana tertib dan khidmat.

"Pelaksanaan Latihan Posko - I ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Komandan dan Staf Kodim 1302/Minahasa dalam penyelenggaraan operasi bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana alam Erupsi Gunung Lokon yang meliputi aspek komando dan pengendalian serta prosedur bantuan administrasi. Perlu kita ketahui bersama bahwa wilayah Kodim 1302/Minahasa merupakan salah satu wilayah di Sulawesi Utara yang rawan terhadap bencana alam seperti Erupsi Gunung Lokon dikarenakan Sulawesi Utara terletak di bibir Samudera Pasifik, "Ungkap Danrem yang juga merupakan Komandan Latihan Bekasi Posko-1.

Lanjut Danrem 131/Stg, "Tugas pokok TNI untuk membantu pemerintah daerah dalam penanggulangan bencana alam, pengungsian, dan bantuan kemanusiaan (Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI Pasal 7 Ayat 2b poin ke-9 dan ke-12), untuk itu Kodim 1302/Minahasa dituntut memiliki kesiapan yang tinggi dan kemampuan yang andal untuk menghadapi dan menanggulangi berbagai ancaman bencana alam,"tegasnya.

Latihan yang akan berlangsung dari tanggal 7 s/d 8 Juli 2020, ini dirancang dengan menggunakan latihan taktis tanpa pasukan dan satu pihak dikendalikan yang diikuti oleh Komandan dan Staf Kodim 1302/Minahasa beserta unsur-unsur perkuatan pemerintah daerah, dengan mengusung tema "Kodim 1302/Minahasa melaksanakan tugas bantuan kepada Pemerintah Daerah dalam rangka menanggulangi terjadinya bencana alam di wilayah.

Diakhir amanatnya, Prajurit berpangkat Bintang Satu tersebut mengingatkan pentingnya materi pelaksanaan latihan ini, dan mengharapkan kepada para peserta latihan agar melaksanakan seluruh kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab, sehingga tujuan pelaksanaan latihan ini benar-benar dapat terwujud sesuai harapan. Selama dalam pelaksaan latihan harus tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19, seperti jaga jarak, cuci tangan dan selalu menggunakan masker.

Hadir dalam kegiatan pembukaan Geladi Posko tersebut antara lain, Danrem 131/Stg Brigadir Jendral TNI Prince Meyer Putong, S.H, Aster Dan XIII/Mdk Kolonel Inf Idris Soemantri, Kasi Ops Rem 131/Stg Kolenel Inf Akatoto, Kasilog Rem 131/Stg Kolonel Arm Widodo Noercahyo, Kasi Intel Rem Letkol Inf Jepry Antonios Bojoh, Dandim1302/Min Letkol Inf Selamet Raharjo S.sos Msi, Kasdim 1302/Min Mayor Inf Feky Welang, Kapenrem Mayor Inf Saul Malangkas, serta BPBD, dan Basarnas Manado.**(Abd)

EL 7/09/2020

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: