» » Data Terbaru Sebaran Covid-19 Tomohon (18 Mei) 5 PDP Bertambah Dalam Dua Hari

Tomohon,RedaksiManado.Com~Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tomohon melalui juru bicara, Yelly Potuh,SS, pada Senin 18 Mei 2020, kembali menyampaikan rilis data terbaru penyebaran Covid-19 di kota Tomohon, dimana PDP kembali bertambah.

Yelly menuturkan," Pasien dalam pengawasan (PDP) bertambah 5 orang yakni,
1.Perempuan 45 tahun dari kecamatan Tomohon Selatan. Pasien masuk salah satu RS swasta di Tomohon (16 Mei).Hasil rapid tes non reaktif dan saat ini hasil swabnya masih ditunggu.

2.Laki laki 50 tahun dari Tomohon Selatan.Pasien masuk salah satu RS swasta di Tomohon (17 Mei).Hasil rapid tes non reaktif dan masih menunggu hasil swab.

3.Pasien perempuan 34 tahun dari Tomohon Timur.Pasien masuk RSUD Anugerah (17 Mei).Hasil rapid tes non reaktif dan hasil swab masih ditunggu.

4.Pasien perempuan 63 tahun dari Tomohon Selatan.Pasien masuk RS Prof.Kandou (17 Mei) dengan rapid tes reaktif, sementara hasil swab masih ditunggu.

5.laki laki 57 tahun dari Tomohon Selatan namun ber-KTP Sawangan Minut.Pasien masih RSUD Anugerah pada Sabtu 16 Mei, namun keesokan harinya oleh pihak RS dinyatakan telah meninggal dunia.Jenazah dimakamkan dengan protokol penanganan Covid-19. Hasil rapid tes non-reaktif sedangkan swab tes masih ditunggu."

" PDP saat ini ada 10 orang, yang meninggal dengan status PDP 8 orang, belum keluar swab tapi sudah tidak menunjukan gejala (sudah bukan PDP) 2 orang, sehingga total yang masih ditunggu pemeriksaan swab 20 orang,"jelas Yelly.

Yelly menambahkan,"Pasien bukan PDP tetap 25 orang, yaitu mereka yang sudah  meninggal dunia, sembuh dan mereka yang awalnya PDP namun kemudian dinyatakan sudah tidak termasuk kriteria PDP tapi hasil swabnya masih ditunggu,"ujar Kabid Yelly.

"Sampai saat ini pasien terkonfirmasi positif  di kota Tomohon 10 orang, dengan rincian 4 dirawat, 5 sembuh dan 1 meninggal,"pungkasnya.

Diketahui orang dalam pemantau 21, selesai dipantau dan dinyatakan sehat 1317 orang, sedangkan tracking telah dilakukan kepada 657 orang atau bertambah 40.

Dalam pemeriksaan Rapid tes reaktif, 26 orang (bertambah 2) dinyatakan Reaktif dengan sebaran, (2 orang Tomohon Utara, 13 orang Tomohon tengah, 2 orang Tomohon Barat, 9 orang Tomohon Selatan).Dari 26 orang ini, 3 orang positif,6 orang hasil tes swab negatif, 15 orang menunggu hasil Swab dan 2 orang meninggal dunia.

Sementara itu hasil rapid tes yang dilakukan tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 kepada pedagang tibo-tibo yang sering melakukan perjalan keluar masuk Kota Tomohon-Manado  dalam membawa barang dagangan,  hasilnya semua non reaktif.** (Abd0205)

EL 5/18/2020

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: