Minsel, RedaksiManado.com --- Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Christiany Eugenia Paruntu SE menghadiri acara penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun 2019, bertempat di peninsula hotel, senin (25/11/2019).
Kegiatan ini melibatkan seluruh Bupati, Walikota dan Kepala instansi vertikal se – Provinsi Sulawesi Utara (sulut).
Dalam kesempatan ini, Tetty sapaan akrab Bupati 2 (dua) periode itu memberikan Apresiasi kepada Pemerintah Pusat karena pada Tahun 2019 ini penyerahan DIPA dilaksanakan lebih awal.
Tetty pun menaruh harapan kepada jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), agar serapan anggaran bisa lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.
“Saya sangat berharap kepada seluruh SKPD, agar supaya boleh bekerja lebih giat lagi sehingga serapan anggaran bisa lebih baik dari tahun – tahun sebelumnya”
(Maikel/**)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar