» » Pemenang Lomba Fotografi TIFF 2019

Tomohon,RedaksiManado.Com~Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE AK CA diwakili Asisten Kesejahteraan Rakyat Drs O D S Mandagi melakukannya penyerahan Hadiah bagi para pemenang Lomba Fotografi yang menjadi salah satu side event dalam TIFF(Tomohon Internasional Flower Festival)2019,bertempat Lantai II Setda Kota Tomohon Kamis (07/11/19).

Mandagi dalam prakatanya mengatakan,atas nama Pemerintah Kota Tomohon mengapresiasi Bagian Humas dan Protokol khususnya Sub bagian Humas dan Dokumentasi yang mendukung kegiatan Pemkot yaitu TIFF 2019 dengan menyajikan lomba foto-foto seputar kegiatan guna penyebarluasan informasi,kata Mandagi.

"Kami menghargai keikusertaan adik-adik sekalian dalam lomba, kedepan juga dapat mengembangkan talenta tersebut dimana ini merupakan salah satu modal dalam Ekonomi Kreatif,kata
Mandagi dan berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan setiap tahun, apalagi tahun 2020 iven TIFF masuk 10 besar Calender Of Event dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Seperti diketahui kunjungan wisatawan asing ke Sulawesi Utara,sekitar 80% dari total keseluruhan pasti datang berkunjung ke Kota Tomohon.

Berikut dibawah ini para Pemenang:
Tingkat SMP ,
Peringkat 1 : Jonathan Tandeil (SMP Lokon Tomohon) Rp.4.000.000
Peringkat 2 : Johanbert Tangkere ( SMP Negeri 2 Tomohon) Rp 2.500.00
Peringkat 3 : Gordon Hanafi( SMP Negeri 1 Tomohon) Rp. 1.500.000

Tingkat SMA/SMK ,
Peringkat 1 : Jonathan Onggeleng (SMK Kristen 1 Tomohon) Rp 4.000.000
Peringkat 2 : Angielina Salmon ( SMA Kristen 1 Tomohon) Rp 2.500.000
Peringkat 3 : Imanuel Angow (SMA Kristen 1 Tomohon) Rp 1.500.000

Sebelumnya Kasubag Swasti Yogi Winadio SIP membacakan laporan tentang sosialisasi kegiatan, kriteria penilaian,waktu pelaksanaan dan peserta lomba fotografi, pengumuman dan penyerahan hadiah bagi para pemenang.

Hadir Kepala Bagian Humas dan Protokol John E S Kapoh SS MSi, Kepala Sub Bagian Kehumasan dan Dokumentasi Swasti Yogi Winadio SIP, para juri, serta peserta dan guru pendamping.**(Abd4710)

EL 11/07/2019

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: