RSUD Amurang Terima Kunjungan Tim Evaluasi Layanan Publik Kemenpan-RB
Amurang, RedaksiManado.com --- Rumah Sakit Umum Daerah Amurang menerima kunjungan Tim Evaluasi Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi dan Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (05/19).
Adapun yang menjadi indikator dalam evaluasi pelayanan publik ini ada beberapa hal yang menjadi target evaluasi diantaranya, Standar Pelayanan,Profesionalisme SDM, Konsultasi dan Pengaduan, Kompetensi Pegawai, Survey Kepuasan Masyarakat, Kode Etik, Sarana dan Prasarana, Sistem Pelayanan Publik, serta Inovasi.
Sementara evaluasi, penilaian Pelayanan Publik dilakukan dengan cara observasi, dokumentasi, dan interview langsung mengenai sarana prasarana dan manajemen pelayanan terhadap RSUD Amurang maupun kepada masyarakat yang selaku penerima layanan.
Sementara itu Kepala RSUD Amurang dr. Erwin Schouten kepada media ini mengatakan kedepannya RSUD Amurang akan terus meningkatkan mutu pelayanan dan fasilitas penunjang demi kepuasan pasien dan masyarakat yang datang.
" Tentunya kami bersyukur atas kunjungan Tim Evaluasi ini, dimana lewat evaluasi ini kami bisa mengetahui hal-hal apa saja yang perlu kami benahi. Dan kedepannya kami akan terus meningkatkan mutu pelayanan dan sarana penunjang bagi pasien dan masyarakat, sehingga nantinya akan berdampak positif bagi kemajuan Kabupaten Minahasa Selatan," Ucap Schouten. (MaikelPalembatas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar