Minsel, RedaksiManado.com --- Pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1440 Hijriah, pada hari Rabu (05/06/2019), dilaksanakan di halaman Mapolres Minahasa Selatan (Minsel). Dalam pelaksanaan Sholat, dihadiri oleh umat Muslim yang ada di Amurang Raya dan Tumpaan.
Sholat Idul Fitri 1440 H dilaksanakan tepat pukul 07.00 Wita, dengan Imam Ustad Rifai Manopo dan Khotib Ustad Fauzi Bachdar
Acara Sholat Idul Fitri ini diawali dengan gema takbir oleh ratusan umat muslim yang memadati halaman utama Polres Minahasa Selatan, dilanjutkan dengan khutbah oleh Khotib Ustad Fauzi Bachdat yang menekankan tentang menjaga fitrah dan kesucian hati di hari kemenangan.
Dalam sambutannya, Kapolres Minahasa Selatan AKBP FX. Winardi Prabowo SIK,mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya Sholat Ied di Polres Minahasa Selatan. Seraya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan antar umat beragama dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
" Kami sangat bersyukur Pelaksanaan Sholat Idul Fitri boleh terlaksana dengan penuh hikmat. Ini sudah menjadi tradisi Polres Minsel setiap tahun, tujuannya untuk menjaga tali silahturahmi diantara sesama anak bangsa. Momentum ini mari kita saling bersilaturahmi dan menjaga kerukunan," ungkap Kapolres Winardi Prabowo.
Sholat Idul Fitri 1440 H dirangkaikan dengan penyerahan bingkisan Kapolres Minahasa Selatan kepada para imam dan pemuka agama muslim serta ditutup dengan acara halal bi halal umat muslim bersama keluarga besar Polres Minahasa Selatan.
Sementara itu Wakil Bupati Minsel Frangky D Wongkar SH yang hadir dalam kesempatan ini, mengatasnamakan Bupati dalam membawakan sambutan pemerintah. Mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1440 H.
" Atas nama Bupati Christiany E Paruntu SE dan segenap unsur Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, kami ucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Momen ini marilah kita mempererat tali silahturahmi kita sesama umat beragama,mari kita saling menjaga kerukunan,keberagaman dan menghargai setiap perbedaan," Ucap Wongkar.
(MaikelPalembatas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar