» » Aspotmar TNI AL Tinjau Potensi Maritim Bitung


Bitung, RedaksiManado.Com-Walikota Maximiliaan Jonas Lomban bersama Dan Yonmarhanlan VIII Bitung Letkol (Mar) Nandang Permana Jaya, SE menerima kunjungan Asisten Potensi Maritim TNI AL. Mayor Jenderal TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H, M.H., MTR (Han) di Yonmarhanlan VIII/Bitung, Sabtu(22/6), dalam rangka  meninjau potensi maritim di Bitung.

Dalam kesempatan itu Lomban memaparkan berbagai potensi-potensi maritim yang ada di kota bitung termasuk kendala-kendala yang ada.

Bitung memiliki potensi sumber daya alam yang sangat besar namun juga menghadapi beberapa permasalahan dalam pengelolaan sumber daya pesisir dan lautan yang dapat menurunkan kualitas lingkungan akibat pencemaran dan pengaruh perubahan iklim global.

Lomban mengatakan saat ini pemerintah kota dalam rangka meningkatkan potensi maritim dan menjaga kualitas lingkungan pesisir yang ada, terus berusaha untuk melakukan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya yang diakibatkan oleh sampah plastik.


"Bahkan saat ini dinas perikanan dan pelabuhan perikanan kota bitung sudah menerapkan program manifestasi sampah untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan khususnya di laut" ujar Lomban.

Sementara itu Suswanto memgatakan, saat ini Indonesia harus mengatasi berbagai ancaman keamanan maritim seperti illegal fishing, perompakan, pembajakan, klaim batas maritim, terorisme, penyelundupan barang, narkoba dan manusia serta bencana alam.

"Dari banyaknya permasalahan yang kita hadapi di bidang pembinaan potensi maritim, diperlukan sinergi yang baik dari berbagai komponen bangsa yang terkait salah satunya adalah dengan pemerintah setempat untuk dapat mengelola secara maksimal,” katanya.

Dilanjutkannya, sinergitas ini sangat diperlukan dalam rangka mendukung program pemerintah, khususnya program nawacita yang ketiga yaitu membangun negara dari pinggiran dengan memperkuat desa-desa, termasuk wilayah pesisir. (Ical)

Richardo Pangalerang 6/24/2019

Penulis: Richardo Pangalerang

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: