» » Sompotan Buka Perkemahan Jumbara PMR II Kota Tomohon

Tomohon,RedaksiManado.Com~Ketua Palang Merah Indonesia (PMI Kota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) membuka secara langsung Perkemahan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) PMR II Kota Tomohon tahun 2018 di Perkebunan Lansot Tomohon Selatan, Kamis (28/6/18).

SAS yang juga adalah Wakil Wali Kota Tomohon dalam sambutannya di upacara pembukaan mengatakan generasi muda merupakan kader pemimpin bangsa, sehingga dalam proses persiapannya memerlukan pembinaan yang memadai dan berkesinambungan.

“Pelaksanaan Perkemahan Jumbara PMR seperti ini adalah salahsatu sarana untuk menumbuhkembangkan karakter kepangmerahan dan kapasitas ketrampilan dan sikap positif sesuai Tri Bhakti PMR,” ujar SAS.

Oleh karena itu perkemahan jumbara Palang Merah Indonesia ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada adik-adik anggota PMR Wira untuk menunjukan hasil pembinaan dan pelatihan ketrampilan serta pengetahuan kepalangmerahan selama di sekolahnya masing-masing. Serta sebagai sarana pemantauan dan evaluasi kualitas pembinaan dan pengembangan kelompok PMR Wira.

“Generasi muda adalah penerus cita-cita perjuangan bangsa, dan salahsatu upaya pembinaan terhadap generasi yang efektif adalah melalui wadah Palang Merah Remaja (PMR),” kata Sompotan.

Selain itu lanjutnya, juga untuk membangun jiwa kebersamaan dan persaudaraan, memupuk kemampuan kerja kelompok, meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan para anggota agar bisa menjadi sosok relawan yang berkarakter, terampil, kreatif, sehat, cerdas, disiplin dan bertanggungjawab serta rasa kepedulian terhadap lingkungan hidup dan pelestarian sumber daya alam maupun pembangunan masyarakat.

Pada akhirnya, semua bermuara pada upaya pembinaan generasi muda bangsa Indonesia agar memilik jiwa nasionalisme dan cinta tanah air. Hal iniselaras dengan tema kegiatan perkemahan Jumbara PMR II PMI Kota Tomohon tahun 2018, yakni: Cerdas, Tanggap dan bersahabat.

 “kegiatan ini akan berlangsung 28-30 Juni untuk itu saya berharap kepada penyelenggara dan semua yang terlibat dalam kegiatan tersebut agar pertanggungjawabkan kegiatan perkemahan ini dengan baik, perhatikan factor keaman, baik personil maupun materilguna menghindari hal-hal yang dapat menimbulkan kerugian selama pelaksanaan,” harap Sompotan mengakhiri sambutannya.

Turut hadir dalam upacara pembukaan Danrem 131 Santiago Brigjen Robert Giri beserta jajaran, Jajaran Palang Merah Sulut, Jajaran Palang Merah Kota Tomohon, Mewakil Camat Tomohon Tengah serta undangan lainnya.**(abd1706)

EL 6/28/2018

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: