» » » Pemerintah Siapkan Badan Baru Pengelola Dana Pensiun PNS

RedaksiManado.Com -- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Asman Abnur menyatakan bahwa pemerintah akan membentuk badan baru untuk menghimpun dan mengelola dana pensiun PNS.

Badan baru nanti akan bertugas mengelola investasi dana pensiun PNS sehingga aparatur sipil negara (ASN) bisa mendapatkan manfaat optimal dari uang masa tua mereka.

Melalui badan tersebut, dana pensiun PNS akan diputar sehingga dana pengembangannya bisa dimanfaatkan untuk pemenuhan kebutuhan perumahan. "Sekarang dana pensiun PNS dikelola Taspen, tapi pengembalian keuntungan tidak langsung dirasakan PNS, dengan ini nantinya manfaatnya lebih besar," katanya di Komplek Istana Negara, Selasa (26/6).

Pramono Anung, Sekretaris Kabinet mengatakan pembentukan badan baru dilakukan agar investasi dana pensiun PNS bisa lebih fokus. "Intinya kebijakan ini dilakukan pemerintah agar kesejahteraan pensiunan PNS membaik. Selama ini yang jadi keprihatinan kan begitu PNS pensiun langsung drop," kata Pramono.

Sayang, Asman dan Pramono belum mau menjelaskan secara detail bentuk badan baru tersebut. Asman hanya bilang bahwa Taspen akan diintegrasikan dalam badan baru tersebut. Badan baru tersebut akan beroperasi setelah skema dana pensiun PNS yang saat ini sedang digodog pemerintah berjalan baik.

Pemerintah saat ini sedang menggodog skema dana pensiun baru bagi PNS. Ada dua skema yang mereka sedang godog. Pertama, dibayar langsung dengan APBN saat PNS memasuki usia pensiun atau model pay as you go.

Skema kedua, pensiun diiur oleh PNS dan pemerintah atau fully funded. Tapi, sampai saat ini pembahasan skema pensiun tersebut masih alot. **(Red)

Redaksi Manado 2017 , 6/27/2018

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: