» » » Dinkes Tomohon Gelar Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Untuk Pencapaian KADARZI

Tomohon,RedaksiManado.Com~Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Tomohon mengadakan kegiatan pemberdayaan masyarakat untuk pencapaian keluarga sadar gizi bertempat di Aula Naga Mas, Selasa (15/5/18).

"Keluarga sadar gizi (kadarzi) adalah suatu keluarga yang mampu mengenal, mencegah dan mengatasi masalah gizi yang baik setiap anggotanya, suatu keluarga disebut keluarga sadar gizi apabila telah berprilaku gizi yang baik yaitu dengan menimbang berat badab secara teratur, memberikan asi saja kepada bayi sejak lahir sampai umur enam bulan, lalu makan-makanan yang bergizi dan seimbang, menggunakan garam beryodium dan minum suplemen gizi sesuai anjuran," kata  Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc saat membacakan sambutan Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak, sekaligus membuka kegiatan secara resmi.

Sekot Lolowang mengatakan,Terkait maraknya aksi teror yang terjadi di negara kita Republik Indonesia, kami Pemerintah Kota Tomohon menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, kenali lingkungan kita, kenali tetangga kita, waspadai orang asing, waspada itu bukan semena-mena mengintimidasi seseorang tetapi lakukan pendekatan yang baik karena masyarakat Indonesia itu dikenal sebagai warga yang beragam budaya yang mengutamakan sopan dan santun, kita juga harus lebih berhati-hati dan bijaksana dalam menyebarkan foto, video maupun postingan di media sosial untuk mencegah terjadinya ketakutan dan ketidakstabilan dalam masyarakat, karena hal tersebut yang menjadi target terorisme,pesan Lolowang.

Sebelumnya, Kadis Kesehatan Kota Tomohon diwakili Kabid Kesehatan Masyarakat dan Promosi Kesehatan Moudy S Pusung SKep Ns dalam laporannya mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk tercapainya derajat kesehatan yang optimal bagi masyarakat, teridentifikasi status gizi pada keluarga dan tersedianya informasi secara cepat, akurat mengenai gizi pada keluarga.

Turut hadir, sebagai narasumber Kepala Seksi Kesehatan Keluarga(Kesga)dan Gizi Dinkes Prov Sulut Dr Arista Wowor MKes, Ketua Persatuan Ahli Gizi Kota Tomohon Hitler Purba SKM, sebagai peserta dari Tim Penggerak PKK se Kota Tomohon dan Kader Kesehatan Perwakilian dari setiap kelurahan.**(abd0105)

EL , 5/15/2018

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: