» » Bupati Minahasa Hadiri Upacara dan Seminar Bela Negara

MINAHASA, RedaksiManado.Com – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE, menghadiri upacara Bela Negara di lanjutkan seminar Bela Negara,bertempat di Lapangan upacara IPDN Sulut, Selasa (10/04/18).

Dalam sambutannya Gubernur Olly menyampaikan bahwa bela negara adalah tanggung jawab setiap warga dalam upaya mempertahankan NKRI terhadap ancaman baik dari luar maupun dalam, hal esensial harus dimiliki oleh setiap warga negara dalam menumbuhkan rasa mencintai tanah air indonesia.

“Menwa adalah generasi muda yang memiliki potensi dituntut dalam membangun karakter bangsa dengan menggelorakan spirit nasionalisme. Sehingga peran kebangsaan yang menyatukan, sikap cinta tanah air dengan menjunjung tinggi nilai Pancasila dan UUD yang dilaksanakan secara terpadu,” ucap Gubernur Olly.

Lanjut Gubernur pemahaman generasi muda untuk melakukan perubahan kearah yg lebih baik, dalam konteks pembangunan bangsa,sehingga diharapkan secara sinergitas merangkai karya terbaik demi terwujudnya indonesia yg berdaulat berdasarkan gotong royong.

Di dalam upacara Bela Negara dilanjutkan dengan pemberian gelar kehormatan komando resimen mahasiswa yang diakui sebagai keluarga besar dan mendapatkan kehormatan dalam berbagai acara dimanapun bertugas.

Pada kesempatan itu, Gubernur Olly juga melantik Jackson Ruaw, M.Si sebagai Komandan Komando Resimen Mahasiswa Sam Ratulangi Sulawesi Utara.Kemudian di lanjutkan dengan kegiatan seminar Bela Negara yang di ikuti oleh seluruh peserta dari siswa – siswi, Pol PP Minahasa, Damkar Minahasa, jajaran SKPD di Minahasa dan Provinsi beserta para undangan lainnya.

Dalam Sambutan Komandan Komando Resimen Mahasiswa Indonesia Ir. A. Riza Patria,MBA, mengatakan bahwa kita adalah bangsa yang besar, bangsa yang memiliki luas wilayah. ” Sebagai negara demokrasi yang terbesar, sehingga untuk menjaga semua itu kita perlu pendidikan ilmu kepada generasi muda, dalam upaya menjaga petensi para generasi muda diberikan ilmu berwawasan Bela Negara, sehingga generasi muda kita tidak terkontaminasi dengan yang lain.” tuturnya.

Dalam seminar yang di bawakan oleh Wakil Ketua BPK RI Prof.Dr. Baharullah Akbar mengatakan bahwa bela negara harus kita tanamkan sejak dini agar supaya karakter generasi mudah sudah dibina dengan baik.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala BPK RI perwakilan Sulut Tangga Purba, Pj. Bupati Minahasa Royke Hewoh, DEA , Bupati Minahasa Selatan DR. (H.C) Christiany Eugenia Paruntu, SE , Kapolres Minahasa AKBP Cris Pusung, SIK , Kasat Pol PP Provinsi Sulut Steven Liow, Direktur PDAM Minahasa Arnol Winowatan, Direktur IPDN Noldi Tendean. **(Angel)

Admin RMC 4/10/2018

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: