Tomohon,RedaksiManado.Com~Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Sulut memberikan gebrakannya di Kota Tomohon dengan menampilkan Gebyar Kreatifitas Praja dan Pentas Budaya Nusantara, (20/3/2018) di Anugrah Hall Tomohon.
Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan mengatakan momentum kegiatan ini patut diapresiasi sebagai kreasi Praja IPDN yang menampilkan budaya Nusantara. Pagelaran seni Praja IPDN diharapkan memberikan motivasi positif untuk terus melestarikan budaya bangsa.
"Terkait hal itu, Pemerintah Kota Tomohon bersyukur karena Tomohon dijadikan lokasi pagelaran seni budaya Praja IPDN. Semoga kegiatan seperti ini menjadi iven tahunan dalam mengembangkan budaya bangsa seperti di Sulawesi Utara," kata SAS.
Sementara itu, Direktur IPDN Sulut DR Noudy Tendean SIP MSi dalam sambutannya mengatakan ungkapan terimakasih bagi Pemerintah Kota Tomohon, terutama Wakil Walikota Tomohon yang terus mendukung berbagai program IPDN di Kota Tomohon.
"Kami juga berharap kepada para pelajar di Kota Tomohon yang diharapkan dapat bersaing mengikuti seleksi untuk masuk IPDN. Sebab, informasi yang dilakukan saat ini sangat bermanfaat bagi pelajar yang berkeinginan melanjutkan pendidikan di IPDN. Bagi para pelajar, perlu diketahui IPDN adalah tempat menjawab mimpi generasi muda mengabdi sebagai abdi negara," ujar Tendean.
Sementara itu Ketua Panitia DR Drs Arnold Poli SH MSi dalam laporannya mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk menunjukkan kreatifitas Praja IPDN pada masyarakat, terutama dalam melestarikan budaya bangsa sekaligus memotivasi pelajar melanjutkan pendidikan di IPDN.
"Ini bagian dari sosialisasi keberadaan IPDN yang diracik melalui kegiatan kreatif dan diuntukkan bagi siswa - siswa dalam menanamkan dorongan untuk masuk IPDN dan berbakti bagi bangsa dan negara melalui pengabdian dalam pemerintahan," jelas Poli.
Dijelaskan pula, sosialisasi ini menjadi momen pengetahuan bagi generasi bangsa yang ingin masuk perguruan tinggi yang mempersiapkan tenaga pamong siap pakai dalam menjalankan pembangunan.
Ikut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon DR Dolvin J Karwur MSi MKes, Alumni IPDN di Jajaran Pemerintah Kota Tomohon diantaranya Asisten Kesra Drs Octavianus DS Mandagi, Sekretaris DPRD Kota Tomohon Fransiskus F Lantang SSTP, Kabag Humas Protokol Setdakot Tomohon Edvien M Joseph SSTP MSi, Kabag Umum Christo Kalumata SSTP, Kabid Perhubungan Dishub Tomohon Ivana Oroh SSTP serta sejumlah alumni lainnya, maupun pelajar SMP dan SMA di Kota Tomohon. **(abd1503)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar