Wawali SAS berfoto bersama Salah satu peserta/foto:humas |
Tomohon,RedaksiManado.Com~Pagelaran Lomba Paduan Suara Christmas for All tahun 2017 yang dilaksanakan di Taman Kota berlangsung sukses. Kelurahan Talete Satu Kecamatan Tomohon Tengah tampil sebagai juara pertama dengan nilai 81,57. Juara kedua Kelurahan Tinoor Satu dengan nilai 81,12, disusul Kelurahan Rurukan dengan nilai 81,08, kemudian Kelurahan Kakaskasen Satu 80,72 dan juara kelima Kelurahan Paslaten Satu dengan nilai 80,71.
Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak diwakili Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan dalam sambutannya mengatakan,
”Kami Pemerintah Kota Tomohon berterima kasih kepada semua yang telah ambil bagian dalam kegiatan ini. Tentunya ini menjadi motivasi dalam menjalin kebersamaan di Kota Tomohon,” ujar Sompotan.
"Marilah kita bahu membahu membina dan memperkokoh jalinan persaudaraan antar sesama pemeluk agama dan masyarakat yang sudah terjalin selama ini, sehingga Tomohon terus dikenal bukan hanya kota pendidikan, kota pariwisata, kota bunga, kota seni budaya, kota musik, tetapi juga kota religius dimana masyarakatnya hidup secara religius dengan rukun dan damai dan penuh kebersamaan", tutupnya.
Turut hadir, Asisten Umum Novi Politon SE serta jajaran Pemerintah Kota Tomohon dan masyarakat Kota Tomohon.**(Abd)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar