MINAHASA, RedaksiManado.Com – Dalam Meriahan Hari Ulang Tahun Kabupaten Minahasa yang ke-589, panitia pelaksana menggelar Lomba Bakar Ikan bertempat pantai desa Mokupa kecamatan Tombariri Jumat (3/11).
Kegiatan yang di ikuti oleh sejumlah SKPD kabupaten Minahasa ini merupakan yang pertamakalinya, sehingga antusias dari para peserta sangatlah terlihat bersemangat.
Bupati Kabupaten Minahasa Drs. Jante Wowiling Sajow. MSi, (JWS) dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam lomba ini cita rasa dan tingkat kematangan lah yang dilihat dan di nilai.
“Makan ikan merupakan hal yang bagus, semakin banyak makan ikan semakin sehat tetapi harus juga di imbangi dengan sayur-sayuran dan buah-buahan serta olahraga yang cukup. Kepada para peserta lomba bakar ikan harus memperhatikan ketiga hal yang akan dinilai yaitu tampilan, rasa, dan tingkat kematangan” ucap Bupati yang biasa disapa dengan JWS.
Beliau juga menambahkan bahwa tahun 2017 adalah tahun tersibuk Kabupaten Minahasa khususnya dalam kegiatan baik Nasional maupun Inter Nasional.
“Tahun ini adalah tahun yang sangat melelahkan bagi Kabupaten Minahasa, karena sejak bulan Januari hingga Desember 2017 tidak pernah berhenti kita melaksanakan kegiatan bahkan kita juga sudah melaksanakan kegiatan yang bisa dikatakan kegiatan berlevel internasional. Maka dapa pada itu saya mencanangkan tahun 2017 adalah tahun Pesona Minahasa” lanjut calon petahana yang akan bertarung kembali memperebutkan kursi orang nomor satu di tanah toar lumimuut ini.
Sementara saat diwawancarai Hukum Tua Tateli 1 Harie Rorong mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangatlah bagus untuk terus dilaksanakan dan berharap kedepannya agar bisa dilaksanakan di Kecamatan Mandolang.
“Sangat bagus kegiatan seperti ini dilaksanakan setiap tahunnya, dan kami sangat mengharapkan bahwa kegiatan seperti ini di tahun yang akan datang bisa dilaksanakan dikecamatan kami. Agar supaya kerinduan warga kecamatan Mandolang untuk bisa bertemu dengan bapak Bupati bisa terjawab” ucap Hukum tua yang juga menjadi salah satu peserta dalam perlombaan ini.
Lomba ini dihadiri oleh Kapolres Tomohon AKBP I Ketut Agus Kusmayadi SIK, Asisten Pemerintahan & Kesra Dr. Denny Mangala MSi, Jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa, Peserta Lomba dari SKPD dan Desa/Kelurahan.
Tampil sebagai juara ialah Desa Mokupa pada posisi juara satu, Desa Teling pada posisi juara dua dan pada posisi juara ke tiga Kecamatan Tombariri Timur. (Angel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar