MINAHASA, RedaksiManado.Com – Pemerintah Kabupaten Minahasa melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata kembali menggelar even tahunan Pemilihan Waraney dan Wulan Minahasa (PWWM), yang akan dimulai pada Senin 30 Oktober 2017 hari ini dan berlangsung hingga Kamis 2 November nanti.
Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Jadi Minahasa ke-589 dan mensukseskan Pesona Minahasa dan Pesona Indonesia ini, menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo SE MSi dalam siaran persnya pada senin (30/10) didampingi Kepala Bidang Pemasaran dan Promosi Wisata Jimi Pinangkaan SE MSi selaku Ketua Panitia akan diikuti oleh 59 peserta per utusan dari Dinas, Badan, Satuan, Perusahaan Daerah dan Kecamatan se-Kabupaten Minahasa.
Dikatakan Tumundo bahwa ajang PWWM ini merupakan salah satu upaya pembinaaan dan pengembangan generasi muda Minahasa khususnya dalam bidang kebudayaan dan pariwisata, disamping untuk memilih Putera dan Puteri terbaik yang akan menjadi Duta Minahasa yang akan bertugas sebagai Waraney dan Wulan Minahasa selama setahun nanti, menggantikan Sandy Lumanauw dan Ribka Mandagi sebagai Waraney dan Wulan Minahasa 2016 ini.
“Sedangkan rangkaian kegiatan selama PWWM berlangsung diantaranya Penyerahan dari para Kepala SKPD dan Camat, Pembekalan materi, Psikotest, Wawancara, Talent Show, Kunjungan Lapangan Table Manner dan Sesi Pemotretan” urai Tumundo.
Untuk Grand Final PWWM 2017 ini, lanjut Tumundo akan dilaksanakan pada Kamis, 2 November 2017 pukul 19.00 Wita bertempat di Gedung Wale Ne Tou Sasaran Tondano.
“Kami mohon dukungan doa dari semua pihak, kiranya rangkaian PWWM 2017 ini akan berlangsung dengan baik dan terselenggara dengan sukses” tutup Tumundo dan Pinangkaan.(Angel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar