MINSEL, RedaksiManado.Com – Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Fanky D Wongkar SH,mewakili Bupati Minsel Christiany E Paruntu SE.menghadiri ibadah syukur Hut Desa Pinaling ke 126 tahun. Pada hari rabu (06/09/17).
Kegiatan Hut Desa Pinaling mengusung tema, Dengan semangat kerja nyata 162 tahun Desa Pinaling kita wujutkan rasa kebersamaan dalam melaksanakan pembangunan disegala bidang menuju Desa Pinaling hebat dan terdepan. Kigiatan tersebut dilaksanakan di Balai pertemuan Desa Pinaling kecamatan Amurang Timur.
Dalam sambutan Bupati Christiany E Paruntu yang disampaikan Wabup Franky Wongkar mengatakan, “banyak selamat buat Desa Pinaling, semoga apa yang sudah dihasilkan baik prestasi dan apapun itu, dapat dipertahankan. Dan kedepan Desa Pinaling bisa menjadi desa yang hebat dan terdepan,” ujar Wongkar.
Wabup Wongkar menambahkan, diharapkan seluruh masyarakat Desa Pinaling untuk senantiasa mendukung program pemerintah baik provinsi maupun pusat, serta terus menjaga kamtibmas, lebih khusus Pancasila dan NKRI.”Pungkas nya.
Sementara itu Hukum Tua Desa Pinaling Joins Rorimpandey, mengatakan sangat berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Bupati dan Wakil Bupati yang sudah mensupport kegiatan pembangunan desa sehingga capaian demi capaian boleh terlaksana dengan baik.
“Seluruh masyarakat Desa Pinaling, Panitia pelaksana, meyampaikan terima kasih Kepada Ibu Bupati Christiany Eugenia Paruntu, SE lewat Wakil Bupati Franky Donny Wongkar, SH yang sudah hadir dalam acara HUT Desa Pinaling ke126 tahun. Bersamaan dengan ini juga diucapkan terima kasih atas support pemerintah daerah dalam membantu pembangunan baik infrastruktur dan perekonomian Desa Pinaling.” kata Rorimpandey.
Hadir dalam hut desa pinaling ke 126 ini, Wakapolres Minsel Kompol Prevly Tampanguma SH.perwakilan dari TNI,Camat Amuran Timur Vecky Sagai SE,Hukumtua Desa Pinaling Joins F Rorimpandey,SSos Segenap perangkat desa Pinaling serta lapisan masyarakat. (VT)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar