» » » Selesai Cetak Sawah, Bupati JS dan Danrem 131 Santiago, Tatap Muka Dengan Kelompok Tani

TOMBATU, RedaksiManado.Com — Setelah cetak sawah baru telah selesai dibuat, Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap SH bersama Danrem 131 Santiago Brigjen Sabar Simanjuntak SIP MSc, melakukan tatap muka penanaman padi perdana, Rabu (6/9/2017), di Desa Esandom di Perkebunan Lolos Kecamatan Tombatu Timur.

Asisten I Drs Gotlieb Mamahit mewakili Bupati Mitra meminta kepada kelompok tani yang akan memakai lahan cetak sawah untuk betul-betul akan menggunakan sawah tersebut dengan baik. “Lahan sawah ini harus digunakan dengan baik, agar hasil nanti bisa optimal,” kata Mamahit.

Ia juga mendorong para petani untuk bekerja dengan baik agar bisa sukses.”Kalau petani memang ingin sukses dalam mengolah lahan pertanian, maka harus berusaha dan jangan setengah-setengah dalam bekerja,” ujarnya.

Sementara itu, Danrem Sabar Simanjuntak menjelaskan, jika diinginkan pihaknya akan mengawal petani dalam menjual hasil panen padi. “Agar tidak dicurangi, kami siap mengawal petani saat akan menjual hasil panen,” katanya.

Selain itu Simanjuntak juga setuju dengan Asisten I, bahwa petani jangan hanya bekerja setengah-setengah agar bisa jadi petani sukses.

Ditempat yang sama Bupati James Sumendap SH mengatakan, jalan perkebunan Lolos hingga Molompar akan segera dikerjakan pengaspalannya menggunakan dana APBD-P. “Para petani jangan kuatir, kami pemerintah akan membuat jalan penghubung menjadi bagus, agar hasil pertanian dan perkebunan bisa cepat dikeluarkan,” kata Sumendap.

Menurutnya jika akses jalan perkebunan juga sudah baik, maka roda perekonomian terkait hasil perkebunan dan pertanian juga akan semakin baik.

Hadir pada kegiatan tersebut, Kadis Pertanian Mitra Ir Elly Sangian ME, Camat Tombatu Timur Jan Wawointana Dandim 1302 Minahasa Jubert Nixon Purnama STH, Danramil Tombatu Pelda Very Wewengkang, Mayor Frangki Kallo. (AW)

Admin RMC , 9/06/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: