» » » TANGKERE LEPAS KONTINGEN FLS2N MINAHASA KE TINGKAT PROVINSI

Minahasa, RedaksiManado.Com – Kepala Dinas Pendidikan Minahasa Drs. Arody Tangkere, MAP melepas Kontingen Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SMP, SD (21/8/2017). Peserta akan mengikuti  lomba menyanyi lagu daerah, membaca puisi, bermain gitar, Pantomim di tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) 2017 di Manado.

Kepala Dinas Pendidikan Minahasa Drs. Arody Tangkere, MAP mengatakan peserta yang diutus mengikuti lomba ke tingkat Provinsi adalah mereka yang menjadi juara di tingkat Kabupaten pada pelaksanaan FLS2N yang dilaksanakan Disdik beberapa waktu lalu.

Tangkere menjelaskan bahwa FLS2N adalah pembinaan dan peningkatan kreativitas siswa dibidang seni dan sastra. Terhadap yang akan berlomba, Kadis  mengucapkan selamat untuk bertanding mewakili Kabupaten Minahasa ke tingkat Provinsi yang diselenggarakan di Manado.

Ia berpesan kepada pelajar yang mewakili nama Pemerintah Minahasa agar menjaga kesehatan, Serta menjaga semangat dan mental bertanding agar mendapatkan hasil yang maksimal.

"Saya ingatkan  bagi pelajar yang akan mengikuti FLS2N untuk menjaga kesehatan selama dalam mengikuti lomba dan tunjukan semangat bertanding agar bisa meraih hasil yang maksimal, "pungkas Tangkere. (Angel)

Angel Mendur , 8/22/2017

Penulis: Angel Mendur

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: