» » » Mars ‘953’ Jadi Lagu Wajib Lomba Kreasi Pemuda 2017. Perebutkan Hadiah Puluhan Juta

MANADO, RedaksiManado.Com – Uang puluhan juta rupiah siap menanti pemenang Lomba Kreasi Pemuda 2017 dalam rangka menyemarakan Hari Sumpah Pemuda ke-89 yang dilaksanakan Pemkot Manado melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Manado.
Selain hadiah uang, pemenang juga akan mendapatkan piala menarik Wali Kota Manado.
Menariknya, dalam Lomba Kreasi Pemuda tahun ini, lagu mars ‘953’ menjadi lagu wajib yang harus dibawakan peserta vocal group dan group, selain lagu bebas.
‘953’ merupakan komitmen kerja yang cetuskan Wali Kota, GS Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan untuk jajaran ASN Pemkot Manado berisikan 9 Paham, 5 Siap dan 3 Semangat.
Komitmen Kerja ‘953’ ini kemudian diciptakan menjadi lagu Mars ASN Pemkot Manado yang telah dilombakan belum lama ini dalam HUT Kota Manado ke-394.
Lomba lain yang akan dipertandingkan, Tari Maengket, Dance dan Masamper. Total hadiah bagi pemenang Lomba Kreasi Pemuda sebesar Rp 85 juta.
“Lombanya nanti 5 September tapi pendaftarannya sudah dibuka sejak 25 Juli ini,” kata Kadispora Manado, Lenda Pelealu melalui Kabid Kepemudaan, Wiesye Assah.
Peserta dari kalangan pemuda, mahasiswa dan pelajar SMA/SMK se Kota Manado. Syarat, berusia 16 – 30 tahun dari unsur pelajar, mahasiswa, pemuda dan unsur organisasi pemuda. (Vikni)

Redaksi Manado 2017 , 7/20/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: