» » Pemadaman Listrik saat UN dinilai PLN SulutGo tidak mendukung dunia Pendidikan di Sulut.

Pemprov Sulut - RedaksiManado.com.Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) mengakhiri UNBK dan UNPK Senin (09/05) siswa SMP sederajat se Sulawesi Utara terlebih di Kota Manado.


Namun sangat di sayangkan sekali saat Pelaksanaan UNBK di SMP 1 Manado yang memakai ruangan SMK 1 Manado terjadi Pemadaman Listrik Pukul 09 : 12  membuat para siswa sontak histeris berteriak ketakutan.

Kepala Sekolah SMP 1 Manado Jeine Rey mengatakan pihak PLN sudah berjanji tidak akan memadamkan lampu sudah di buat MOU namun pihal PLN ingkar janji kelihatan tidak mendukung dunia pendidikan di Sulut.

Lebih lanjut siswa SMPN 1 Manado yang mengikuti UNBK sebanyak 513 siswa,kami sekarang masih memakai peralatan Laboratorium Komputer milik SMK 1 Manado namun tahun depan kami akan berusaha akan melaksanakan memakai peralatan kami sendiri.

Tempat terpisah Kepala SMP Don Bosco Manado Frater Herman Mandagi mengatakan Sekolah kami melaksanakan UNBK sudah mengunakan peralatan Komputer yang sudah lama tersedia di Laboratorium.


"Untuk siswa yang mengikuti UNBK berjumlah 181 memakai 40 Unit komputer ditambah bantuan 9 unit laptop dari guru dan 10 unit komputer dari SMA Don Bosco yang lab berdekatan dengan SMP Don Bosco dan memakai 2 ruangan kelas dalam 3 sesi" ungkap Frater Mandagi.

Sementara itu Ujian Negara Pensil Kertas (UNPK) berlangsung di SMPN 5 Manado berjumlah 305 siswa dan SMPN 11 Manado berjumlah 295 siswa dari hasil pantauan media ini berjalan dengan baik di hari terakhir.

Kepala Dinas Pendidikan Prpvinsi Sulut Drs Asiano Gemmy Kawatu Msi mengatakan intruksi Kementrian Pendidikan  tahun 2018 setiap Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Sulut harus siap melaksanakan UNBK dengan cara bagaimana sekolah harus menyediakan perangkat server dan Lab Komputer.(Hantam)

HanTam 5/08/2017

Penulis: HanTam

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: