SULUT, RedaksiManado.Com – Legislator Partai Demokrat Billy Lombok mensupport upaya Pemprov Sulut, untuk mendatangkan 1 juta wisatawan local dan 200 ribu wisatawan mancanegara ke daerah Nyiur Melambai.
Lonjakan turis Tiongkok akhir-akhir ini diakui personil Komisi II DPRD Sulut ini sangat luar biasa. “Upaya dan sinergritas Pemprov Sulut dan Kabupaten/Kota memberikan sinjal baik bagi kemajuan pariwisata di daerah Nyiur Melambai ini. Pastinya, kita dukung upaya Pemerintah mendatangkan wisatawan local maupun mancanegara,” ujar Lombok.
Bahkan Ketua Pemuda GMIM dua periode tersebut, menantang pemerintah lebih memaksimalkan mendatangkan wisatawan asal Asia Pacifik dan Asia Timur, karena memiliki kesamaan dengan warga Sulut.
“Setelah Tiongkok, kedepan perlu dimaksimalkan wisatawan Jepang, Korea, Singapura, Malaysia dan Filipina. Puluhan bahkan ratusan ribu wisatawan Jepang dan Tiongkok berkunjung ke Filipina setiap bulan bisa ditarik datang ke Sulut,” kata Lombok yang adalah Ketua Karang Taruna Sulut.
Lombok juga mengingatkan kepada pemerintah akan pembenahan dan penambahan fasilitas penunjang seperti akomodasi dan objek wisata sebagai unsur penting daerah wisata. Sulut memiliki banyak Wisata pantai dan wisata gunung yang belum dimaksimalkan dengan baik.
“Ciri khas kita wisata pantai dan wisata gunung. Selain taman laut Bunaken, kita memiliki banyak pulau dan pantai indah di Minahasa Utara dan Kota Bitung. Juga wisata gunung banyak di Minahasa dan daerah lainnya,”supportnya.(Vikni)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar