» » » Arief Budiman Terpilih sebagai Ketua KPU 2017-2022

Jakarta, RedaksiManado.Com ~ Arief Budiman terpilih menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Pemilihan dilakukan secara musyawarah mufakat dalam rapat pleno internal tujuh komisioner KPU RI.

"Dipilih sebagai ketua yang merupakan kesepakatan kami bertujuh, saudara Arief Budiman sebagai Ketua KPU RI untuk masa jabatan 2017-2022," kata Komisioner KPU Hasyim Asy'ari di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu 12 April 2017. 


Dalam rapat para komisioner juga menentukan penanggung jawab divisi kerja. Divisi teknis penyelenggaraan diketuai oleh Ilham Saputra dan wakilnya Hasyim Asy'ari. Divisi perencanaan, keuangan dan logistik diketuai oleh Pramono Ubaid Tanthowi dan wakilnya Viryan.

Kemudian, divisi hukum dan pengawasan diketuai Hasyim Asy'ari dam wakilnya Evi Novida Ginting Manik. Divisi sosialisasi, pendidikan pemilih dan pengembangan SDM diketuai oleh Wahyu Setiawan dan Ilham Saputra.

Divisi hubungan masyarakat, data informasi dan hubungan antarlembaga diketuai oleh Viryan dan wakilnya Pramono Ubaid Tanthowi. Terakhir, divisi umum, rumah tangga dan organisasi diketuai oleh Evi Novida Ginting Manik dan wakilnya Wahyu Setiawan.

"Dalam hal pembagian divisi kami masih mengikuti peraturan perundang-undangan yang berlaku saat ini. Kalau ada perubahan akan kami sesuaikan dengan perundang-undangan yang mutakhir," ucap dia.

Rapat pleno KPU menetapkan Hasyim Asy'ari sebagai unsur KPU yang bakal menjadi anggota Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Selain itu, rapat pleno juga menetapkan penanggung jawab koordinasi wilayah. Wilayah Provinsi Jambi, Riau, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, dan Papua Barat akan dipimpin Wahyu Setiawan dam wakilnya Evi Novida Ginting Manik.

Provinsi Kepulauan Riau, Bengkulu, Banten, Kalimantan Timur, Sulawesi Barat, dan Maluku Utara akan dipimpin Pramono Ubaid Tanthowi dan wakilnya Hasyim Asy'ari.

Provinsi Aceh, Sumatera Selatan, Jawa Timur, Kalimantan Selatan dan Sulawesi Tenggara akan dipimpin Ilham Saputra dan Wahyu Setiawan. Provinsi Lampung, Jawa Barat, Sulawesi Utara, Nusa Tenggara Timur dan Maluku akan dipimpin Viryan dan wakilnya Pramono Ubaid Tanthowi.

Provinsi Sumatera Utara, Bangka Belitung, Yogyakarta, Bali, Gorontalo dan Kalimantan Utara akan dipimpin Evi Novida Ginting Manik dan wakilnya Viryan. Provinsi Sumatera Barat, DKI Jakarta, Kalimantan Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tengah dan Papua dipimpin Hasyim Asy'ari dan Ilham Saputra.

"Khusus untuk pembagian tugas dan tanggung jawab divisi dan koordinator wilayah, mas Arief bertanggung jawab dengan semua divisi dan semua wilayah," kata dia.
(TL)

Redaksi Manado 2017 , 4/14/2017

Penulis: Redaksi Manado 2017

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: