» » » Paruntu-Wongkar Panen Cabe di Perkebunan Lopana Besar Buyungon

MINSEL, RedaksiManado.Com – Bupati Minahasa Selatan (Minsel), Christiany Eugenia Paruntu,SE bersama Wakil Bupati Franky Donny Wongkar,SH, pada Senin (13/03/2017) melakukan panen cabe bersama di perkebunan Lopana Besar, Kelurahan Buyungon, yang merupakan hasil kerja Kelompok Tani Matuari Waya.
Dalam kesempatannya Bupati yang akrab disapa Tetty Paruntu ini memberikan apresiasi kepada kelompok tani Matuari Waya yang telah menunjukkan hasil kerja dengan produksi cabe yang saat ini harga jualnya tak murah. “Saya harapkan apa yang telah diprakarsai oleh kelompok tani Matuari Waya ini dapat menjadi motivasi kepada masyarakat lain untuk terus berkarya dalam peningkatan kesejahteraan,” tutur Paruntu.
Bupati Tetty Paruntu juga kembali menyatakan komitmennya untuk terus mengembangkan sektor pertanian, yang pastinya membutuhkan dukungan semua pihak. “Selaku pemerintah disetiap tingkatan harus berperan aktif mensejahterakan petani. Aparat desa kiranya juga datang dan membantu masyarakat yang ingin menanam cabe dan lakukan pengelolahan lahan. Sehingga, jika semua sudah terpenuhi, sandang pangan dan papan, berarti tidak ada lagi kemiskinan di Minsel,” pungkas Tetty.
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri pula Sekda Minsel Drs. Danny Rindengan,MSi bersama jajaran pemerintah kabupaten Minahasa Selatan, dan tokoh agama dan masyarakat sekitar. (SM)
x

Admin RMC , 3/15/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama