» »Unlabelled » JWS Buka Pembekalan Panitia Pilhut Minahasa Tahap Dua

MINAHASA, RedaksiManado.Com – Pemerintah Kabupaten Minahasa bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) bertempat digedung Balai Pertemuan Umum ( BPU ) Tondano pada selasa (07/03) pagi tadi, mengelar Pembelalan ke panitia Pemilihan Hukum Tua di lima puluh desa yang terdaftar dalam SK Bupati Nomor 200 tahun 2017.
Kegiatan yang dibuka langsung Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi, ini dihadiri Assiten I Setdakab DR Denny Mangala MSi, Kepala Dinas PMD, Jefry Sumendap Sajow SH, Ketua Komisi Satu DPRD Minahasa Oklen Waleleng SH, MH, serta Anggota Komisi lainya.
Dalam sambutan Bupati mengatakan, terpilihnya Panitia Pemilihan ini berdasarkan kepercayaan dari Pemerintah Desa yang paling utama kepercayaan warga Masyarakat.
” Saudara dipilih karena anda adalah tokoh di desa, dan mendapat kepercayaan dari desa maupun masyarakat, jadi mampukanlah diri anda sebagai tokoh jangan salah bicara apalagi berbicara mengenai Partai,
” Panitia Pemilihan kiranya kerja sesuai aturan, kerja netral, dan juga panitia dapat memberikan pemahaman bagi para calon Hukum Tua terlebih aturan saat menjadi Calon Hukum tua, dan jangan coba- coba langar aturanya, karena jika ketahuan maka sangsinya ditanggung sendiri, calonnya bisa saya coret,yang utama taat aturan jangan berimprofisasi,” terang Bupati sembari mengingatkan agar para calon jangan mempraktekan money politik dalam pilhut mendatang, ” Jika ada Calon yang melakukan money politik walaupun sudah dilantik pasti saya ganti,” tegasnya.
Sementara dalam kegiatan ini para panitia diberikan pemahaman terkait fungsi dan tugas mereka yang dijabarkan Assisten I DR Denny Mangala MSi selaku Ketua panitia penyelenggara tingkat Kabupaten Kabupaten.( Ody)

Admin RMC 3/07/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama