Boltim, RedaksiManado.Com – Bagian Humas Sekretariat Daerah Kabupaten Bolaang Mongodow Timur (Boltim) mendapat kunjungan kerja dari Humas Pemkot Tomohon, Senin (6/3). Rombongan yang terdiri atas 4 orang tim bagian pemberitaan Humas Pemkot Tomohon tersebut diterima langsung oleh Kepala Bagian Humas Boltim, Slamet Riyadi Umbola SE.
Umbola mengatakan kedatangan Humas Kota Tomohon adalah untuk sharing informasi terkait tata cara kerjasama pemda dengan media massa.
Umbola mengatakan kedatangan Humas Kota Tomohon adalah untuk sharing informasi terkait tata cara kerjasama pemda dengan media massa.
“Mereka datang untuk konsultasi sekaligus sharing informasi terkait kontrak kerjasama antara pemda dengan media massa,” terang mantan Sekretaris Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah Boltim tersebut.
Dikatakan Umbola, selama ini hubungan antara Humas Boltim dengan pewarta yang melaksanakan peliputan di Boltim berjalan dengan baik.
Dikatakan Umbola, selama ini hubungan antara Humas Boltim dengan pewarta yang melaksanakan peliputan di Boltim berjalan dengan baik.
“Kami berusaha menjalin kerjasama dengan setiap media, baik cetak maupun elektronik. Namun, yang menjadi mitra adalah media yang berpayung hukum jelas,”terangnya.
Umbola mengungkapkan kunjungan ini adalah kunjungan yang kedua kalinya dimana pada tahun 2016 silam, humas pemkot tomohon juga telah bersilaturahmi sekaligus konsultasi terkait hal yang sama. “Ini adalah sebuah kebanggan karena Humas Boltim menjadi contoh bagi daerah lain,” tuturnya.
Umbola mengungkapkan kunjungan ini adalah kunjungan yang kedua kalinya dimana pada tahun 2016 silam, humas pemkot tomohon juga telah bersilaturahmi sekaligus konsultasi terkait hal yang sama. “Ini adalah sebuah kebanggan karena Humas Boltim menjadi contoh bagi daerah lain,” tuturnya.
Sementara, Jimmy Ruru, salah satu personil Humas Pemkot Tomohon mengatakan kedatangan mereka adalah untuk mempelajari prosedur kerjasama antara pemda Boltim dengan media yang menjadi mitra kerja.
“Tujuan kami untuk mempelajari berbagai bentuk kerjasama antara pemda dengan media massa. Selain ke Boltim kami juga akan ke Kotamobagu,” singkatnya. {EP}