» » » Wakil Bupati Bentuk Dan Lantik Komda Lansia Rayon II Di Minahasa



TONDANO, RedaksiManado.Com- Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang melantik Komisi Daerah (KOMDA) Lansia Rayon II di Kabupaten Minahasa yang meliputi Kecamatan Tombariri, Kecamatan Tombariri Timur, Kecamatan Pineleng, Kecamatan Mandolang, Kamis 16/02 bertempat di Desa Sarani Matani.

Acara di awali dengan Ibadah Syukur yang dipimpin oleh Pdt. Christofel Mengko, M.Th sebagai Ketua Wilayah Tanawangko II. Pembacaan Alkitab diambil dari 1 Petrus 4 : 7-11, mengingatkan kepada jemaat atas anugerah Tuhan kepada manusia yang membuat manusia berharga dimata-Nya.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Minahasa berterima kasih kepada pemerintah yang oleh Undang-Undang mempercayakan Jabatan Wakil Kepala Daerah memimpin Komda di Minahasa.
Pembentukan di Kabuapten Minahasa sudah berlangsung dari tahun 2016 yang rancangannya dibentuk dalam lima rayon.

Wabup Ivansa memberikan apresiasi kepada Bapak/Ibu Lansia atas semangat untuk tetap berkarya di masa tuanya dan berharap terus menjadi teladan bagi kita sebagai generasi penerus bangsa.
"Kita patut berbangga karena Oma-Opa, Orang Tua kita yang sudah lanjut usia masih semangat dan berkarya bagi bangsa".
Sambil mengajak kepada Bapak/Ibu Lansia untuk bersama doakan pemimpin bangsa, pemimpin daerah dan masyarakat Minahasa.
"Mari kita bekerja bersama dalam doa bagi bangsa, negara dan daerah tercinta Minahasa.
Ketika kita berdoa, Tuhan meluputkan dari berbagai hal. Kehidupan berdoa dan mengayomi anak cucu patut menjadi contoh dan teladan bersama. Bertatap muka dengan Bapak/Ibu Lansia menggambarkan Masa Depan kita kelak yang akan menua, marilah kita terus berdoa, berkarya dan tetap semangat sambil membahagiakan orang tua kita semua", tutupnya.

Kepengurusan Komda Lansia ini diketuai oleh Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang, Sekretaris Drs Rudolf Tanos dan Bendahara Dra. Nontje Tairas -Limpeleh.

Kegiatan ini dimeriahkan penampilan katrili lansia Tumou Tou Ranowangko Tombariri di bawah pimpinan ibu Anatje Gerungan Rengkung, Tarian Kimci Lemoh Raya dan Lomba Idol Lansia Rayon II.(Angel)

Angel Mendur , 2/17/2017

Penulis: Angel Mendur

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama