» » » Pemkab Mitra Dan Aparat TNI-Polri Sidak "PeTI" Ratatotok

MITRA, RedaksiManado.Com ~ Menjamurnya penambang tanpa izin (peti) dilokasi tambang emas Ratatotok kabupaten Minahas Tenggara (Mitra) membuat pemkab mitra gerah, pasalnya sudah beberapa kali diingatkan lewat pemerintah desa Ratatotok maupun instansi terkait masalah perisinan yang harus di siapkan oleh penambang, namun hingga kini tak satupun penambang yang mengurus izin pertambangan ke Dinas pertambangan provinsi Sulut.
Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) diwakili oleh Assisten II Robby Nongoloy,melibatkan aparat kepolisian dan TNI pada Rabu (22/2) di lokasi tambang Ratotok bersama gelar operasi penertiban perusahaan tambang ilegal.
Menariknya operasi yang dilakukan tampak sudah bocor terlebih dahulu pasalnya, saat tim sidak tiba dilokasi tambang tak satupun pemilik atau penambang yang ada dimasing -masing “camp “=(tempat alat mesin pengolah emas).
Pantauan Wartawan yang turut serta dalam sidak tersebut memperlihatkan sejumlah camp kosong ditinggal penghuninya namun mesin tampak panas seperti barusan digunakan.
Sementara pihak tim sidak tak dapat berbuat banyak terhadap mesin -mesin pengolah disebabkan tidak disertai dasar hukum penyitaan barang.
Pemerhati lingkungan mengatakan “mestinya pihak pemkab mitra bersama tim sidak mempersiapkan segala kebutuhan perundang -undangan agar supaya saat melakukan sidak semua barang bukti penambangan ilegal dapat langsung disita tegas Ir Wilson Wangke Msi yang juga Tim Amdal sulut.
Menanggapi prihal ini Asisten II Robby Nongoloy pun menjelaskan bahwa hasil operasi perusahaan tambang ilegal sudah dilakukan sesuai mekanisme.
”Melalui perintah bupati kami sudah melakukan langkah-langkah konkrit,baik dari sosialisasi secara terus menerus dan pemberian sanksi terhadap perusahaan tambang ilegal,” ucapnya.
Nongoloy mengharapkan kedepan pihaknya akan turun operasi dengan satuan lengkap sehingga langsung dilakukan penyitaan barang bukti penambangan ilegal dan operasi hari ini dianggap cukup karena operasi saat ini mencapai target dan kami berhasil menemukan alat berat yang disimpan peruaahaan,dan itu kami akan sita,dan jelas ada beberapa akan di proses dan akan ditindak lanjuti ke pihak aparat kepolisian,” tegas mantan inspektur mitra ini. [SM]

Admin RMC , 2/25/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama