» » » » Hadiri Pelepasan Alm Arie Freddy Mottoh , LUMENTUT "Kematian Sangat Dekat Dengan Manusia"

ManadoRedaksiManado.Com – Jenazah Mantan pelaksana Kepala Dinas Catatan Sipil kota Manado, alm Arie Freddy Mottoh hari ini, Jumat (24/2/2017) dilepas menuju desa Picuan Baru Motoling dan akan dikebumikan di Desa Wanga Kabupaten Minahasa Selatan pada Sabtu (25/2/2017) besok.
Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA yang turut hadir memberi penghormatan terakhirnya mengingatkan, kematian merupakan bagian yang sangat dekat dengan kehidupan manusia dan bisa datang dengan cara apa saja.
“Selama saya memimpin Kota Manado, setiap hari ada orang yang meninggal dan kembali kepada Penciptanya. Ini menandakan kematian itu sangat dekat dengan kehidupan manusia. Kita semua sebagai manusia tidak ada yang terkecuali akan mengalami peristiwa duka. Dimana waktu dan cara kita kembali kepada Tuhan yang berbeda-beda. Ada yang meninggal karena sakit ataupun kecelakaan,” ujar Vicky Lumentut di rumah duka keluarga Mottoh-Rumondor, Kelurahan Kleak Lingkungan II, Kecamatan Malalayang.
Pada kesempatan tersebut, Vicky Lumentut pun berharap, keluarga yang berduka dapat menghadapi peristiwa duka ini dengan syukur, apalagi semasa hidupnya almarhum telah membaktikan diri kepada masyarakat, gereja dan negara.
“Saya ajak keluarga untuk bersyukur karena almarhum telah memberikan hidupnya untuk keluarga juga untuk banyak orang. Almarhum yang pernah menjabat Pelaksana Kadiscapil Manado ini membuktkan bahwa almarhum telah mengabdi di pemerintah Kota Manado dan melayani masyarakat Kota Manado,” kata Vicky didampingi Kadis Kesehatan Kota Manado dr Robby J Mottoh. [RR]

Admin RMC , , 2/25/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama