» » Wempie Frederik: Beri Hukuman Berat Polisi dan TNI Terlibat Narkoba

Wempie Frederik



REDAKSIMANADO.COM, MANADO - Ketua LSM Forum Komunitas Anti Narkoba (Forkan) Manado Wempie Frederik mengharapkan para pengguna Narkoba khususnya dari pihak aparat Kepolisian dan TNI supaya bisa diberi hukuman yang berat.

“Mereka (Kepolisian dan TNI) menjadi contoh bagi masyarakat, kalau ada oknum Polisi dan TNI terlibat Narkoba harus ditindak tegas, berikan efek jera agar yang lain tidak ikut-ikutan,” kata Frederik, Senin (23/3/2016).

Sangat miris bagi nama baik Kepolisian dan TNI, karena kedua lembaga itu seharusnya menjadi contoh bagi seluruh masyarakat. Apalagi di Sulut ada anggota Polisi terlibat Narkoba bahkan tersangka kerja dibagian Narkoba.

“Kami juga mendesak kiranya seluruh Kepolisian dan TNI bisa diperiksa tentang Narkoba tidak terkecuali,” ujar Frederik yang juga mantan Wali Kota Manado ini.

Frederik member apresiasi penuh kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulut, kiranya kedepan bisa lebih giat lagi melakukan operasi baik langsung dan tidak langsung kepada seluruh anggota Polisi dan TNI.

“Pimpinan Kepolisian dan TNI juga kiranya bisa menjadi mitra kerja dengan BNN dalam memberantas Narkoba,” tandas Frederik.

(tr-02)

Admin RMC 3/21/2016

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: