REDAKSIMANADO.COM, SULUT - Penjabat Gubernur Sulut Dr Sumarsono MDM menegaskan, Aparatur Sipil Negara
(ASN) dilingkup Pemprov Sulut wajib melakukan Revolusi Mental.
Penegasan Gubernur itu disampaikan pada pesan Natal Pemerintah Provinsi
(Pemprov) Sulut yang digelar di Graha Gubernuran Bumi Beringin Manado, Rabu
(30/12).
”Selaku Birokrat kita harus mampu menjalankan dan melakukan revolusi
karakter mental itu agar lebih berdisiplin, lebih mapalus dan lebih bekerja
keras, serta terus membangun sinergitas, kebersamaan dan kekompakan dalam
mengaktualisasi berbagai kebijakan dan program kerja, demi tercapainya Visi
Pembangunan Sulawesi Utara,” ujarnya.
Satu hal yang menjadi keyakinan Saya, bahwa Natal akan senantiasa
menginspirasi pengharapan akan kemenangan yaitu kemenangan dalam Iman,
Kemenangan dalam pribadi masing-mkasing, kemenangan dalam keluarga, kemenangan
dalam berbangsa bernegara termasuk kemenangan Sulut dalam dinamika pembangunan.
Menurut Sumarsono hal ini tentunya harus teraktualisasi nyata, sambil
terlebih dahulu mempersiapkan perangkat berupa terobosan baru melalui
profesionalitas, kompetensi, etos kerja dan disiplin yang di wujudkan dalam
kinerja optimal guna menjawab cita-cita bersama yaitu kemajuan Nyiur Melambai
Provinsi Sulut dalam pentas nasional maupun dalam aras global, kata Dirjen Otda
Kemendagri ini.
Karena itu dalam semangat pesan natal ini, Saya mengajak kita semua hidup
kudus, penuh pengharapan, senantiasa berpikir cemerlang dan bekerja keras
mengupayakan alam ciptaan-Nya serta menjadi berkat bagi sesama manusia,
tandasnya.
Ibadah Natal tersebut dipimpin Ketua BPMS GMIM Pdt DR HWB Sumakul, serta
turut dihadiri Unsur Forkompimda Sulut serta Pejabat Eselon II, III dan IV lingkup
Pemprov Sulut.
(*/iren)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar