» »Unlabelled » Mandagi Hadiri Ibadah Syukur HUT Jemaat GMIM Solafide Tinoor ke-158

Tomohon,RedaksiManado.Com~Walikota Tomohon Jimmy Eman SE AK yang diwakili oleh Asisten Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Tomohon Drs. O.D.S Mandagi bersama jajaran Minggu (21/10/2018) menghadiri serta berbaur bersama jemaat dalam ibadah syukur perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-158 Jemaat GMIM Solafide Tinoor.

O.D.S Mandagi saat membacakan sambutan Walikota mengatakan kiranya melalui pengucapan syukur ini, Jemaat Solafide Tinoor akan semakin termotivasi di dalam melaksanakan tugas dan pekerjaan yang telah dipercayakan baik sebagai badan pekerja, majelis jemaat, komisi kerja, komisi BIPRA maupun sebagai anggota jemaat. “Apapun pekerjaan kita sehari-hari, mari kita lakukan tugas kita dengan penuh tanggung jawab dan penuh syukur yang dilandasi Iman, Harap dan Kasih,” ujarnya.
Dikatakannya, kiranya melalui momentum HUT ke-158 ini sebagai saat yang tepat untuk melihat sejauh mana pelayanan yang telah dilakukan. 

“Agar pelayanan ke depan benar-benar mampu memberdayakan jemaat dengan misi gereja untuk mewartakan kabar baik kepada semua orang. Mari kita mengambil peran yang nyata untuk mengelola potensi dan peluang yang ada bagi kesejahteraan masyarakat,” terang Mandagi.

Diakhir sambutannya, mewakili Walikota Mandagi menghimbau kepada seluruh jemaat dan masyarakat khususnya jemaat GMIM Solafide Tinoor untuk tetap selalau menjaga toleransi antar umat beragama terlebih di kota Tomohon.

“Karena kita tahu bersama, bahwa daerah kita telah tercipta kerukunan antar umat beragama, sehingga perlu kita pertahankan bahkan tingkatkan. Jangan kita mudah percaya dengan berita-berita yang belum jelas kebenarannya atau biasa disebut ‘Hoax’ yang bisa memecah persatuan dan kesatuan yang selama ini telah terjalin.”kunci Mandagi.

Selaku khadim pada ibadah syukur ini Sekum BPMS GMIM Pdt. Evert Tangel M.Pdk, dan di hadiri pula oleh Ketua BPMJ GMIM Solafide Tinoor Pdt. Julri Sengka-Kandowangko, M.Th para pendeta pelayan dan guru agama serta pelsus, Dra. Lynda D. Watania, MM, Msi mewakili Gubernur Sulut, jajaran pemerintah kota Tomohon sertaseluruh jemaat GMIM Solafide Tinoor dan undangan.**(abd0510)

EL 10/21/2018

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: