» » Ketua DRPR Wenur Dapat Banyak Masukan Saat Reses Di Walian I

TOMOHON, RedaksiManado.Com — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon, Ir Miky JL Wenur menggelar Reses di Kelurahan Walian Satu Kecamatan Tomohon Selatan, Selasa (1/5) 2018.

Mengingat pentingnya pelaksanaan reses yang merupakan kewajiban bagi pimpinan dan anggota DPRD dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat secara berkala untuk bertemu konstituen pada Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing guna meningkatkan kualitas, produktivitas, dan kinerja DPRD dalam mewujudkan keadilan dan kesejahteraan rakyat, serta guna mewujudkan peran DPRD dalam mengembangkan check and balances antara DPRD dan pemerintah daerah.

Wenur yang duduk sebagai anggota DPRD dari Partai Golkar tersebut menyerap banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat, seperti jalan-jalan di kelurahan Walian Satu supaya diberi penerangan, untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti pencurian maupun musibah kecelakaan akibat jalan dalam kondisi gelap.

Hal lain yang mengemuka dalam reses adalah soal Kartu Indonesia Sehat (KIS), trotoar dan bedah rumah. Warga menginginkan agar pemerintah memperhatikan pemberian KIS, pembangunan trotoar maupun memberikan bantuan kepada yang membutuhkan lewat bedah rumah.

Menjawab aspirasi masyarakat, Wenur mengatakan bahwa sudah menjadi kewajiban sebagai wakil rakyat untuk menyampaikan keluhan, usul, masukan dari masyarakat kepada pemerintah.

‘’Tentunya ini akan menjadi perhatian kami untuk diteruskan ke pihak eksekutif. Jika mereka telah menganggarkan atau memprogramkannya, akan kami kawal di pembahasan anggaran di DPRD,’’ beber Wenur.

Sebagai anggota dewan, kata dia, pihaknya memiliki tugas sebagai pembuat aturan berbentuk Peraturan daerah (Perda), fungsi budgeting atau penganggaran serta fungsi pengawasan. “Saya berterima kaish kepada masyarakat yang telah memberikan masukan, usul dan saran dalam Reses yang dilakukan. Ini menjadi catatan kami untuk ditindaklanjuti,’’ tukasnya.

Hadir mendampingi ketua DPRD dalam Reses Tersebut, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Tomohon Drs Ventje L Karundeng dan Kabag Umum Setwan Tomohon, Stenly Mokorimban SH. **(Nal21-4)

Admin RMC 5/02/2018

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: