Minsel, RedaksiManado.com - Jelang hari buruh atau dikenal dengan 'May Day' 1 Mei 2018. Pada hari buruh ini akan diperingati dengan aksi turun kejalan di berbagai daerah di indonesia untuk mengorasikan tuntutan dan hak-hak pekerja yang dirasa belum terpenuhi.
Namun ada pemandangan menarik yang terjadi di Kabupaten Minahasa Selatan,jelang peringatan hari buruh dalam pantauan awak Media RedaksiManado.com belum terlihat adanya indikasi para pekerja akan turun ke jalan.
Sehingga Kadisnaker Minsel Drs Sonny Maleke saat dikonfirmasi terkait akan hal ini,Kadisnaker Minsel menghimbau kepada seluruh para pekerja, apabila menemui kendala dalam pekerjaan apapun itu harap disampaikan dan dilaporkan kepada Disnaker Minsel. Nantinya kami akan mencari solusi dan memediasi dengan pihak Perusahaan dimana para buruh bekerja.
"Silakan di koordinasikan dengan Pemkab Minsel atau Disnaker Minsel jika ada kekeliruan, maka Kami akan siap memediasi buruh dan perusahaan,agar supaya apa yang menjadi hak dan kewajiban akan dapat terpenuhi tanpa harus menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan bersama," Ujarnya, Senin (30/4/2018)
Maleke juga menambahkan dalam penyampaian hal ini, semua harus sesuai dengan prosedur dan mekanisme yang ada.
"Tentunya juga dalam menyampaikan aspirasi kepada pemerintah dalam hal ini Disnaker Minsel, harus sesuai dengan mekanisme yang berlaku. Kalau sesuai prosedur, maka kami akan layani," tambah Maleke.
(Maikel_Palembatas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar