MITRA, RedaksiManado.Com – Telly Tjanggulung menyatakan optimisme dapat memenangkan pertarungan Pilkada Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) yang akan digelar pertengahan 2018 mendatang.
Ketika menyampaikan visi dan misi di hadapan Tim penjaringan calon kepala daerah Partai Demokrat disebut Tim 7 di Hotel Quality, Manado, Rabu (4/10/2017), Telly Tjanggulung mengaku telah mengantongi 11.000 Kartu Tanda Penduduk (KTP) hanya di 4 kecamatan sebagai bukti dukungan masyarakat Minahasa Tenggara.
“Mengukur kekuatan saya coba mengumpulkan KTP sebagai bukti dukungan, ternyata masyarakat Minahasa Tenggara begitu antusias. Sebelas ribu KTP masyarakat masing-masing sebagai perwakilan keluarga merupakan modal awal sebagai tim sukses saya untuk semakin banyak merebut hati masyarakat,” jelas Telly Tjanggulung.
Selain infrastruktur, Bupati Minahasa Tenggara periode 2008-2013 ini, berkomitmen meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui pembangunan ekonomi dan berbagai program kesejahteraan masyarakat termasuk pendidikan dan kesehatan.
“Diimplementasikan melalui APBD berupa bantuan langsung terhadap rakyat miskin, tokoh agama, lansia, serta anak-anak sekolah berprestasi. Artinya, pembangunan jangan hanya fokus pada infrastruktur tapi juga memperhatikan sumber daya manusia. Itulah program unggulan saya,” terang Telly Tjanggulung.
Ketua tim penjaringan, Marthen Manopo, mengatakan bahwa Partai Demokrat terbuka menerima bakal calon kepala daerah untuk 6 kabupaten dan kota akan menggelar Pilkada pertengahan 2018 mendatang.
“Mungkin kami paling terbuka, 30 lebih calon kepala daerah mendaftar di Partai Demokrat. Tanggal 10 Aktober 2017 hasil pemaparan visi misi ini dibawah ke DPP. Target kami menang 40 persen Pilkada dan kami bisa menjadi pemenang kedua Pilkada di Sulut,” tukas Marthen Manopo.
Diketahui, Tim penjaringan calon kepala daerah Partai Demokrat dipimpin Sekretaris DPD Partai Demokrat Sulut, Marthen Manopo, didampingi sekretaris tim James Karinda, anggota Jhony Sumual, Mantje Nelwan, Log Kojongian, Jimmy Kowaas dan Stella Pakaja. (Nal)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar