SULUT, RedaksiManado.Com– Panitia Musyawarah daerah luar biasa (Musdalub) Partai Golkar Sulut terbentuk. Dimana Plt Ketua Golkar Sulut Bpk. Hamka Kadi sudah mengeluarkan SK terkait Panitia Musdalub Golkar Sulut dan sudah ditanda tangani baik Ketua maupun Sekretaris Golkar Sulut Eddyson Masengi yang juga Ketua Fraksi Golkar Sulut. Sebagai Ketua Panitia Feryando Lamaluta, Sekretaris Arther Wuwung dan Bendahara Erna Tahang.
Melalui Sekretaris Panitia Musdalub Golkar Sulut, Arther Wuwung menyampaikan bahwa sementara ini segala persiapan Musdalub sementara dimatangkan oleh Panitia. Saat ini Ketua Panitia Feryando Lamaluta sementara berada di Jakarta untuk berkonsultasi dengan pengurus DPP Golkar terkait dengan Waktu dan Tempat Pelaksanaan nanti. Yang pasti dalam waktu dekat ini.
“Untuk itu kepada seluruh kader Golkar yang ada di Sulawesi Utara mari kita persiapkan diri kita untuk mengikuti musyawarah ini dengan baik agar supaya lewat musyawarah ini melahirkan Pengurus Partai Golkar Sulut yang baru yang berkualitas dan pasti bisa membesarkan Partai Golkar Sulut,” ujar Sekretaris Panitia Arther Wuwung kepada speednews-manado.com, Selasa (17/10/17) (ALM).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar