» » » Bakal Kembali Bertarung, Depri dan Hamdan Sama-sama Yakin Menang

BOLMUT, RedaksiManado.Com - Depri Pontoh, petanaha Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yakin maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bolmut 2018. Ia akan diusung Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).

"Partai lain dalam penjajakan," kata Depri ketika Wartawan. Ia yakin menang, bahkan ia mengatakan akan menang satu putaran. Ia mengatakan pasangan akan berdasarkan hasil survei. Setelah itu partai yang menentukan.

Hamdan Datunsolang, yang ingin juga masuk calon papan satu justru mempertanyakan pertanyaan keyakinan untuk maju. Ia mempertanyakan kata yakin maupun tidak yakin. 
"Ini peluang setiap warga negara. Saya punya pikiran untuk berusaha kembali bertarung," ujarnya.

Ia telah mempersiapkan diri untuk partai dan perseorangan. Ia bahkan sudah mengumpulkan 17 Ribu Kartu Tanda Penduduk (KTP). "Hanya memang ada kekhilafan. Format KPU harus sudah berpasang-pasangan dan karena itu harus dimasukkan kembali" katanya.

Dengan jumlah pengumpulan KTP, ia mau menunjukkan masih laku dijual. Sementara itu, ia mendekati PAN dan sudah mendaftar di Demokrat, Golkar, dan PKS. Apalagi berdasarkan hasil survey, ia masih sangat kompetitif.

Ia yakin menang. Kesimpulan diambil dari banyak variabel. "Pertama soal elektabilitas di tengah masyarakat. Kedua, posisi strategis karena pernah menjadi bupati," katanya.

Sebagai bupati, ia telah membuat terobosan. Program-program itu diharapkan kembali oleh masyarakat. "Setelah tidak mengabdi, masyarakat ingin saya membawa program itu dan solusinya. Itu yang akan membuat saya menang," katanya.

Jika ia lolos ikut, kata Hamdan dengan empat calon papan satu, sesuai rencana cukup satu putaran. Jika head to head lain ceritanya. "Dalam proses politik dua tahun mendengar di tahun 2015-2016, saya mendengar aspirasi masyarakat bagaimana meningkatkan kesejahteraan. Saya mmencari tahu di bulan Februari dengan menguji dan membentuk relawan," katanya.

Dari komunikasi politik di grass root sudah 10 orang calon pendamping. Dalam empat bulan sudah bertambah satu. "Dari itu mengerucut tiga sampai empat orang. Jika murni perseorangan sudah 99,9 persen si A," ujarnya

Kalau partai politik katanya 30 persen faktor partai politik, 30 persen hati masyarakat, 30 persen hak preogeratif dan 10 persen faktor eksternal. "Sebagai catatan partai ada yang berkemampuan berkomunikasi dengan partai politik yaitu perwira angkatan darat. Tinggal menunggu bulan Oktober yaitu Kolonel Mulyanto Babay. Ia putra daerah, menguasai adat istiadat, agamawan dan mempunyai leadersip," katanya.

Calon lain ialah kompol Teddy Pontoh, Joni Patiro dan Recky Posumah. Dari situ mengerucut Babay karena banyaknya dukungan dan komunikasi. (LW)

Admin RMC , 9/19/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: