» » » Jimmy Feidie Eman SE.AK.Ketua Panitia HUT Jemaat Maranatha Paslaten

 Tomohon,Redaksi Manado.Com~ Bertempat di Jemaat GMIM Maranatha Paslaten pada minggu 9 juli 2017,dilaksanakan ibadah minggu pagi yang dipimpin oleh Khadim Pdt. Vonny Pangkey-Ngantung, S.Th. S.Sos. yang juga Ketua BPMJ GMIM Maranatha Paslaten. Ibadah ini dirangkaikan dengan Pelantikan Panitia Hari Ulang Tahun Ke- 69 Jemaat GMIM Maranatha Paslaten dan Aksi Dana Tahun 2017. Panitia ini diketuai oleh Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak.

Dalam sambutannya Ketua Panitia HUT Ke- 69 GMIM Maranatha Paslaten dan Aksi Dana Tahun 2017 Jimmy Feidie Eman, SE.Ak. mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Jemaat dan BPMJ GMIM Maranatha Paslaten menjadi Ketua Panitia dan mengajak seluruh panitia untuk bekerja sama dalam mengemban tugas dan tanggung jawab yang sudah dipercayakan serta akan mensukseskan HUT Ke- 69 Jemaat GMIM Maranatha Paslaten.

Panitia ini juga akan menjadi Panitia Lokal dari Panitia HUT Pria kaum Bapa Sinode GMIM Ke- 55 di Tomohon dan akan mengcover kegiatan HUT PKB Sinode GMIM ke- 55 ini dimana Jemaat GMIM Maranatha Paslaten akan menjadi tuan rumah dari lomba Paduan Suara Pria Kaum Bapa kategori Middle Choir. Walikota Tomohon juga mengajak seluruh Pejabat Pemkot Tomohon dan seluruh Aparatur Sipil Negara yang ada di Kota Tomohon untuk mensukseskan seluruh kegiatan HUT Pria Kaum Bapa Sinode GMIM Ke- 55 yang akan dilaksanakan di Kita Tomohon di bulan oktober 2017, karena kegiatan ini sudah menjadi tanggung jawab Pemerintah Kota Tomohon dalam mensukseskan seluruh kegiatan keagamaan yang dilaksanakan di Kota Tomohon.(Abd)

EL , 7/10/2017

Penulis: EL

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: