MITRA, RedaksiManado.Com – Dalam rangka memperingati HUT ke-10 Kabupaten Minahasa Tenggara yang jatuh pada tanggal 23 Mei 2017, Pemkab Mitra menggelar lomba lari Marathon 10 KM, yang mengambil start dari Kecamatan Pasan dan finish di Kecamatam Ratahan.
Asisten Satu Drs Gotlieb Mamahit mewakili Bupati, sebelum melepas para peserta lomba, mengatakan ini merupakan bentuk kepedulian Pemkab Mitra kepada pencinta olaraga mengingatkan pentingnya menjaga sportifitas saat lomba berlangsung.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk mengembangkan bakat dari atlet olaraga, dan kita harapkan melalui event ini, dapat menjadi ajang untuk memupuk pengembangan prestasi yang pada akhirnya dapat melahirkan atlet-atlet berbakat,” ujar Mamahit.
Ditambahkan Mamahit, di HUT ke-10 Kabupaten Mitra, masyarakat diminta bersama-sama pemerintah dalam menjalankan program strategis untuk mensejahterakan rakyat Mitra.
“Tentunya tanpa didukung oleh masyarakat, mustahil apa yang sudah diprogramkan pemerintah akan jalan,”tandas Mamahit.(Val)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar