» » » Banmus Deprov Sulut, Agendakan Empat Rapat Paripurna Sekaligus

SULUT, RedaksiManado.Com - Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Jumat, (12/05) menggelar rapat terkait dengan agenda-agenda DPRD selang bulan Mei.

Dalam rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw serta didampingi vreke runtu dan marthen manopo memutuskan beberapa agenda penting diantaranya, rapat paripurna buka tutup masa sidang, rapat paripurna mengambilan keputusan atas Ranperda penyertaan modal, laporan hasil reses, serta ranperda tentang pengelolaan hutan raya gunung Tumpa, yang kesemuanya itu akan dilaksanakan sekaligus pada hari Selasa, tanggal 16 Mei 2017.

Dalam rapat banmus tersebut juga ikut membahas tentang pelaksanaan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) bagi para anggota dewan yang rencananya akan dilaksanakan  pada awal menjelang bulan puasa, atau sesudah hari raya Idul Fitri.

Hadir dalam rapat Banmus tersebut, wakil ketua, Rita Lamusu, Jeanny M Mumek, Lucia Taroreh, Teddy AH Kumaat, Dicky Makagansa, Billy Lombok, Edwin Lontoh, Juddy Moniaga, dan Meiva Salindeho, serta BArtolomeus Mononutu. (Vikni)

Admin RMC , 5/12/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama

Tidak ada komentar: