MANADO, RedaksiManado.Com – Kembali upacara 17an dilaksanakan pemerintah kota Manado. Loyalitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Manado sebagai pelayan masyarakat dibuktikan dalam Apel Korpri (Korps Pegawai Republik Indonesia) bulan Mei 2017, yang dipimpin Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Micler CS Lakat SH MH mewakili Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA, di Lapangan Sparta Tikala Manado, Rabu (17/05).
Apel Korpri jajaran Pemkot Manado dihadiri para kepala Perangkat Daerah serta ASN, juga Camat dan Lurah se-Kota Manado. Dalam sambutannya, Walikota GSVL mengatakan pelaksanaan Apel Korpri untuk menyegarkan ingatan dan memperkuat komitmen Aparatur Sipil Negara (ASN) selaku abdi Negara dalam bekerja melayani masyarakat.
“Melalui tugas dan kerja, ASN harus membuktikan kesetiaan kepada Pancasila dan UUD 1945 sebagai pemahaman dan kesadaran tentang nilai-nilai kemanusiaan. Seperti yang orang Manado sebut, Hidop bae-bae, baku-baku tulung, deng baku-baku bae, jaga disiplin kerja karena Smart City begins with smart people, good governance begins with smart bureaucrats (kota cerdas dimulai dari masyarakat cerdas, pemerintahan yang baik dimulai dari birokrat cerdas),” ujar orang nomor satu di Manado itu.
Lanjut dikatakan, ASN harus memberikan yang terbaik bagi Kota Manado. Dengan membangun pola pikir serta budaya kerja yang baik. “Harus ditanamkan disiplin dan profesionalisme kerja sehingga termotivasi untuk membangun budaya kerja yang positif, atmosfer kerja yang nyaman, membangun hubungan yang harmonis antar sesama pegawai. Pegang teguh komitmen 953,” tandas Walikota GSVL, seperti dikutip Asisten I.(Vikni)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar