» » Cukup Minum "Secangkir Kopi" Untuk Bikin Tubuh Langsing nan Seksi


RedaksiManado.com - Kopi adalah minuman yang familiar untuk diminum di pagi hari. Sebabnya kopi tinggi kafein yang bisa membuatmu bersemangat serta fokus. 

Bagi kamu yang sedang berjuang untuk menurunkan berat badan, minum secangkir kopi secara rutin bisa membantumu untuk membakar timbunan lemak, lho.

"Kopi mengandung beberapa macam bahan aktif di dalamnya seperti kafein, theobromine, teofilin dan asam chlorogenic yang mempengaruhi tingkat metabolisme tubuh menjadi lebih aktif. Ketika tingkat metabolisme tubuhmu jadi lebih tinggi, maka tubuh akan memiliki kemampuan untuk memecah sel-sel lemak jauh lebih efektif dan lebih cepat. Hasilnya, berat badan pun akan berangsur-angsur menurun," ungkap penelitian dari boldsky.com.

"Selain itu, kafein yang menjadi stimulan paling kuat di kopi akan memberikan sinyal langsung ke otak untuk memecah lemak serta memobilisasi lemak dari jaringan lemak sehingga mencegah penumpukan lemak. Juga, minum kopi bermanfaat untuk mengurangi rasa lapar yang mampu mencegah seseorang dari keinginan untuk makan secara berlebihan. Sehingga bisa disimpulkan bahwa rajin minum kopi akan membuatmu tubuhmu jadi langsing."

Well, meskipun minum kopi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, namun jangan meminumnya secara berlebihan. Sebab jika di dalam tubuhmu mengandung terlalu banyak kafein, maka hormon adrenal akan bekerja secara terus-menerus yang nantinya bisa membuatmu lelah. (IM)

Admin RMC 1/28/2017

Penulis: Admin RMC

RedaksiManado.Com : Situs Media Online yang menyajikan berita secara umum baik Internasional, Nasional dan Khususnya di Sulawesi Utara
«
Berikutnya
Posting Lebih Baru
»
Sebelumnya
Posting Lama